Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MASA pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi fase satu di Ibu Kota resmi diperpanjang selama 14 hari, terhitung kemarin hingga 10 September mendatang. Pemerintah Provinsi DKI memastikan bakal meningkatkan kualitas layanan kesehatan menjadi lebih prima.
Upaya merealisasikan layanan kesehatan menjadi lebih prima berulangkali ditekankan Gubernur Anies Baswedan, seperti saat dirinya memimpin rapat satgas penanganan covid-19 DKI bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan unit instansi
terkait.
Demikian penegasan Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria, kemarin. “Kami memutuskan memperpanjang dua minggu ke depan. Insya Allah berbagai kebijakan kami ambil di antaranya meningkatkan kualitas petugas kesehatan, kualitas sarana dan prasarana laboratorium, rumah sakit, dan logistik pendukungnya semua,” ujarnya.
Pemprov DKI Jakarta pun akan menambah tenaga kesehatan dengan merekrut tenaga kontrak khusus untuk penanganan covid-19. “Bahkan, tenaga profesional juga kami tambah dan tingkatkan. Kemudian aparat kami tambah, tingkatkan, kami sebar dan beri pelatihan.”
Ia menambahkan, Anies juga mengingatkan setiap SKPD segera membentuk gugus tugas internal atau kader internal untuk penanganan pandemi, serta meminta jajaran RT dan RW menyosialisasikan agar tiap rumah memiliki kader penanganan covid-19.
“Kalau setiap rumah, bahkan unit terkecil di lingkungan kita, bisa patuh taat dan disiplin, ke depan tidak hanya berkurang penyebarannya, tapi kita bisa memutus mata rantai penyebaran virus korona,” katanya.
Selain pelayanan kesehatan, Riza mengaku saat ini pihaknya tengah mengkaji pembukaan beberapa sektor hiburan secara bertahap, termasuk kegiatan olahraga baik berpasangan maupun berkelompok.
Tidak efektif
Pengamat perkotaan dari Universitas Trisakti Nirwono Joga menilai perpanjangan PSBB di DKI tidak efektif. Seharusnya, terang dia, pemerintah setempat mengevaluasi setiap perpanjangan masa PSBB sehingga dapat mengambil keputusan yang tegas.
Ia menyoroti penyebab ketidakefektifan perpanjangan PSBB. Contohnya, banyak perusahaan yang masih menuntut karyawan bekerja dari kantor. Padahal, mobilitas masyarakat, terutama yang berasal dari kota satelit Jakarta, berpengaruh besar terhadap penularan covid-19.
“Yang harus ditunjukkan ialah mengapa penerapan PSBB ini malah justru covid-19 semakin tinggi. Dari situ kemudian kita melakukan aksi yang cukup tegas, apakah betul- betul PSBB-nya mau diakhiri dengan segala macam konsekuensinya atau kembali lagi ke PSBB total,” tukas Nirwono.
Secara terpisah, Wakil Ketua DPRD DKI Mohamad Taufik memberikan catatan yang harus diperhatikan Anies selama perpanjangan masa PSBB. Menurutnya, pengawasan oleh Pemprov DKI selama ini tidak maksimal.
“Pengawasan lebih diperketat di permukiman dan perkantoran. Itu yang harus diperhatikan,” pungkas politikus Gerindra itu. (Put/Tri/Ins/J-2)
Ia menjelaskan, salah satu langkah pencegahan yang dilakukan adalah melakukan vaksinasi untuk kepada masyarakat.
Bencana banjir di Sumatra memicu kritik terhadap respons pemerintah. Sosok almarhum Achmad Yurianto kembali dikenang atas perannya sebagai juru bicara pemerintah saat pandemi Covid-19.
Termometer perlu disterilisasi untuk membunuh kuman dan bakteri jika digunakan pada banyak orang.
DALAM beberapa minggu terakhir, rumah sakit dan klinik di wilayah Jabodetabek mencatat peningkatan signifikan pasien dengan gejala flu yang mirip covid-19.
KEPALA Biro Komunikasi dan Persidangan Kemenko PMK, Budi Prasetyo, mengatakan pemerintah berencana pola penanganan tuberkulosis (Tb)) akan dilakukan secara terpadu seperti covid-19.
MENTERI Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengusulkan data program keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG) dilaporkan secara rutin seperti laporan covid-19 pada saat pandemi lalu.
Presiden Prabowo menjajaki kerja sama STEM dan kedokteran dengan 24 universitas terkemuka Inggris demi memperkuat pendidikan tinggi dan tenaga medis RI.
Relawan Laskar Trisakti 08 bekerja sama dengan Universitas Trisakti mengirimkan bantuan tenaga kesehatan dan obat-obatan ke wilayah terdampak banjir Sumatra.
Proposal ini akan dikirim ke Kementerian Kesehatan paling lambat satu minggu ke depan, sejalan dengan arahan Dinas Kesehatan Sumatra Utara.
KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) meluncurkan Mal Pelayanan Publik Digital Nasional (MPPDN), tujuan dari MPPDN yakni mengintegrasikan data perizinan tenaga kesehatan dan medis.
Menurut Prabowo, pemerataan fasilitas kesehatan krusial agar masyarakat, termasuk yang tinggal di daerah terpencil, mendapat layanan medis terbaik.
Israel mendapatkan kecaman internasional setelah serangan di RS Nasser yang menewaskan 20 orang, termasuk jurnalis dan tenaga medis.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved