Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

PMJ Bagikan 25 Ton Beras untuk Masyarakat Terdampak Covid-19

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
12/4/2020 18:05
PMJ Bagikan 25 Ton Beras untuk Masyarakat Terdampak Covid-19
Personel Sabhara patroli sepeda Polres Lhokseumawe menyerahkan bantuan beras di Desa Pusong, Lhokseumawe(ANTARA)

Polda Metro Jaya (PMJ) melalui Direktorat Lalu Lintas membagikan 25 ton beras kepada warga di DKI Jakarta yang terdampak pandemi virus covid-19. Pembagian beras pada tahap pertama ini mengutamakan warga kelas bawah .

“Hari ini, Senin (12/4), kami mencoba untuk berbagi dengan masyarakat. Ini adalah tahap pertama yang tentu akan dilanjutkan dengan tahap-tahap berikutnya,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Sambodo Purnomo Yogo, Minggu (12/4).

Sambodo pun menjelaskan bahwa PMJ telah membuka posko logistik kemanusiaan dan menerima atau menampung bantuan dari masyarakat untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca juga: Polres Jember Bantu Warga Terdampak Ekonomi Covid-19

Adapun Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa setiap warga diberi satu kantong beras sebanyak lima kilogram.

PMJ juga sudah menyiapkan 150 kendaraan patroli untuk berkeliling dan membagikan beras tersebut.

“Kegiatan ini bertujuan membantu warga yang terdampak pandemi covid-19,” ujar Yusri. (OL-14)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude
Berita Lainnya