Pemprov DKI Akan Pindahkan Pengungsi di Kebon Sirih ke Kalideres

M. Iqbal Al Machmudi
10/7/2019 19:02
Pemprov DKI Akan Pindahkan Pengungsi di Kebon Sirih ke Kalideres
Pengungsi dan pencari suaka yang berada di trotoar jalan Kebon Sirih(MI/Sri Utami)

PEMERINTAH Provinsi DKI Jakarta berencana memindahkan pencari suaka yang berada di trotoar jalan kebon Sirih ke Kalideres, Jakarta Barat.

Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah mengtakan, pemindahan itu agar para pengungsi lebih dekat dengan tempat penampungan para pengungsi tersebut sebelumnya.

Namun, keputusan pemindahan itu masih menunggu yang dilakukan sejumlah pihak, termasuk Kementerian Luar Negeri dan Badan Urusan Pengungsi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

"Kemenlu akan rapat dengan UNHCR, kita tunggu seperti apa. Dari sisi Pemda, pertama, karena pencari suaka ini kan sudah menempati fasilitas umum ya, trotoar di daerah yang sangat ramai, hiruk pikuknya trotoar itu dipakai. Akan menjadi sangat semrawut nantinya," ujar Saefullah.

Baca juga : Ketua DPRD Usul Pengungsi Ditempatkan di Jakarta Islamic Center

Saat ini tercatat ada 206 pengungsi yang berasal dari sejumlah negara-negara konflik seperti Somalia, Afghanistan. dan Yaman.

Saefullah mengatakan, pertimbangan pemindahan pencari suaka itu dari trotoar jalan Kebon Sirih harus berasal dari UNHCR karena mereka bukan warga DKI Jakarta.

Pemprov sejatinya, lanjut Saefullah hanya memberikan rekomendasi dan menyiapkan akomodasi yang memadai bagi pengungsi tersebut dengan pertimbangan kemanusaiaan dan kepentingan umum.

"Kita coba tidak jauh dari kantornya yang di Kalideres. Kan di situ sebetulnya dulu mereka difasilitasi di situ. Nah, ada kekurangan bahan makanan, makannya mereka lapor ke UNHCR di sini. Supaya di dengarkan mereka nginep disitu (Trotoar Kebon Sirih)," terang Saefullah. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya