Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Suriah Ahmed al-Sharaa tiba di Amerika Serikat (AS) pada Sabtu (8/11) untuk kunjungan resmi bersejarah. Ini terjadi sehari setelah Washington menghapus namanya dari daftar hitam terorisme. Langkah ini menandai babak baru dalam hubungan diplomatik kedua negara setelah lebih dari setengah abad ketegangan.
Kunjungan Sharaa ke Washington menjadi yang pertama oleh seorang presiden Suriah sejak kemerdekaan negara itu pada 1946. Menurut laporan media pemerintah Suriah, ia dijadwalkan bertemu Presiden AS Donald Trump di Gedung Putih pada hari ini.
Sharaa, sebelumnya memimpin pasukan pemberontak yang menggulingkan rezim lama Bashar al-Assad tahun lalu, bertemu Trump untuk pertama kali di Riyadh selama lawatan regional presiden AS pada Mei lalu. Utusan khusus AS untuk Suriah, Tom Barrack, mengatakan awal bulan ini bahwa kunjungan Sharaa diharapkan menghasilkan perjanjian kerja sama Suriah dengan aliansi internasional pimpinan AS untuk memerangi kelompok ISIS.
Seorang sumber diplomatik di Damaskus kepada AFP menyebut bahwa AS berencana mendirikan pangkalan militer di dekat ibu kota Suriah untuk mengoordinasikan bantuan kemanusiaan dan memantau hubungan antara Suriah dan Israel. Keputusan Departemen Luar Negeri AS untuk mencabut status teror terhadap Sharaa pada Jumat (7/11) telah lama diprediksi.
Juru bicara departemen itu, Tommy Pigott menjelaskan bahwa pemerintahan Sharaa memenuhi sejumlah tuntutan Washington, termasuk membantu mencari warga AS yang hilang dan menghapus senjata kimia yang tersisa. "Tindakan-tindakan ini diambil sebagai pengakuan atas kemajuan yang ditunjukkan kepemimpinan Suriah setelah kepergian Bashar al-Assad dan lebih dari 50 tahun penindasan di bawah rezim Assad," kata Pigott, kemarin.
Ia menambahkan, pencabutan sanksi tersebut diharapkan dapat memperkuat keamanan dan stabilitas regional serta proses politik yang inklusif dipimpin Suriah.
Menurut kantor berita SANA, Kementerian Dalam Negeri Suriah mengumumkan bahwa pasukan keamanan melakukan 61 penggerebekan dan 71 penangkapan dalam kampanye proaktif untuk menetralisasi ancaman ISIS. Operasi tersebut menyasar jaringan sel tidur ISIS di wilayah Aleppo, Idlib, Homs, Hama, Deir ez-Zor, Raqqa, dan Damaskus.
Setibanya di Washington, Sharaa dilaporkan bertemu dengan perwakilan berbagai organisasi Suriah di AS. Video yang diunggah Menteri Luar Negeri Suriah menunjukkan Sharaa bermain basket bersama komandan CENTCOM Brad Cooper dan Kevin Lambert, kepala operasi anti-ISIS internasional di Irak, dengan keterangan bekerja keras, bermain lebih keras.
Kunjungan ini mengikuti langkah bersejarah Sharaa ke Markas Besar PBB pada September. Ia menjadi presiden Suriah pertama dalam beberapa dekade yang berpidato di hadapan Majelis Umum PBB di New York.
Pada Kamis lalu, Dewan Keamanan PBB, dipimpin Washington, menyetujui pencabutan sanksi internasional terhadap Suriah. Kelompok yang pernah dipimpin Sharaa, Hayat Tahrir al-Sham (HTS), juga dihapus dari daftar organisasi teroris AS pada Juli lalu.
Sejak mengambil alih kekuasaan, pemerintahan baru Suriah berupaya meninggalkan citra masa lalu yang penuh kekerasan dan menampilkan wajah yang lebih moderat di mata dunia.
"Kunjungan ke Gedung Putih merupakan bukti lebih lanjut atas komitmen AS terhadap Suriah yang baru dan momen simbolis bagi pemimpin baru negara tersebut, yang menandai langkah berikutnya dalam transformasinya dari seorang militan menjadi negarawan global," ujar Michael Hanna, Direktur Program AS di International Crisis Group.
Sharaa diperkirakan akan membahas pendanaan rekonstruksi Suriah yang hancur akibat 13 tahun perang saudara. Menurut Bank Dunia, biaya pembangunan kembali negara itu diperkirakan mencapai US$216 miliar. (I-2)
Amerika Serikat dan pasukan sekutu melancarkan serangan besar ke target ISIS di Suriah sebagai balasan atas serangan mematikan terhadap pasukan AS.
AS serang target ISIS di Suriah sebagai pembalasan atas tewasnya 3 anggota militer. Menhan Pete Hegseth tegaskan komitmen Trump bela rakyat dan keamanan AS.
KELOMPOK ekstremis Negara Islam (ISIS) tidak lagi menimbulkan ancaman sistematis, tetapi saat ini justru dimanfaatkan oleh sejumlah negara untuk tujuan politik mereka.
SETAHUN berlalu sejak serangan cepat kelompok pemberontak menjatuhkan Damaskus dan mengakhiri kekuasaan keluarga Bashar Assad di Suriah yang berlangsung selama 54 tahun.
PULUHAN ribu warga Suriah turun ke jalan memperingati satu tahun runtuhnya rezim Bashar al-Assad. Presiden Ahmed al-Sharaa menegaskan komitmen memulai fase baru yang lebih adil.
Presiden Donald Trump mengumumkan bergabungnya Suriah ke dalam koalisi internasional melawan ISIS.
ANCAMAN perdagangan Trump terhadap pemerintah Eropa terkait Greenland meningkatkan kemungkinan bahwa pemerintah Eropa akan mengurangi kepemilikan aset AS mereka.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
PARA penasihat Presiden AS tidak sabar menghadapi keberatan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat mereka terus mendorong fase kedua dari rencana perdamaian Gaza.
DEWAN Perdamaian Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyebut dirinya sebagai badan penjaga perdamaian internasional baru dan keanggotaan tetap tidak akan murah.
PEMERINTAHAN AS meminta negara-negara yang menginginkan tempat tetap di Dewan Perdamaian Gaza untuk menyumbang setidaknya US$1 miliar atau sekitar Rp17 triliun.
SERUAN Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang kian gencar agar AS merebut atau memperoleh Greenland memicu gelombang kritik baru, termasuk dari kalangan Partai Republik sendiri.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved