Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PENASIHAT Keamanan Nasional AS Jake Sullivan mengatakan pada Jumat (15/12) bahwa tidak pantas bagi Israel untuk menduduki Jalur Gaza, Palestina, dalam jangka panjang. Tanggapannya disampaikan karena spekulasi meningkat mengenai masa depan wilayah tersebut pascaperang.
"Kami tidak percaya bahwa masuk akal bagi Israel atau tepat bagi Israel untuk menduduki Gaza, menduduki kembali Gaza dalam jangka panjang," kata Sullivan kepada wartawan di Tel Aviv.
"Pada akhirnya kendali atas Gaza, pemerintahan Gaza, dan keamanan Gaza harus dialihkan ke tangan Palestina," katanya setelah pertemuan dengan para pejabat senior Israel.
Baca juga: Houthi Yaman Serang Kapal Kargo Jerman di Laut Merah
Amerika Serikat ialah pendukung militer utama Israel dalam perang melawan Hamas di Jalur Gaza yang meletus pada 7 Oktober setelah serangan kelompok militan tersebut yang menewaskan sekitar 1.200 orang di Israel, menurut para pejabat Israel. Serangan Israel yang tiada henti dan invasi darat ke Gaza telah menewaskan sedikitnya 18.787 orang, kata kementerian kesehatan di wilayah yang dikuasai Hamas dalam jumlah korban terbaru.
Mayoritas korban ialah warga sipil, kata pejabat Israel dan Palestina.
Baca juga: Komunikasi di Gaza Terputus Akibat Bombardir Israel
Amerika dan Israel sepakat bahwa perang akan berlangsung berbulan-bulan lebih lama, kata Sullivan, sementara ada diskusi intensif mengenai tahapan konflik di masa depan dan dampaknya. Penasihat Gedung Putih itu akan melakukan perjalanan Jumat malam ke Tepi Barat yang diduduki untuk bertemu dengan pemimpin Otoritas Palestina Mahmud Abbas.
Washington telah menyatakan bahwa PA yang diakui secara internasional dapat memainkan peran dalam mengatur Gaza setelah perang, meskipun pemerintahan yang berbasis di Ramallah sangat tidak populer di kalangan warga Palestina. "Kami percaya bahwa Otoritas Palestina perlu diubah dan direvitalisasi, perlu diperbarui dalam hal metode pemerintahannya, representasi rakyat Palestina," kata Sullivan. (AFP/Z-2)
Pasukan Israel mulai merobohkan markas besar UNRWA di Yerusalem Timur. PBB menyebutnya sebagai pelanggaran hukum internasional yang belum pernah terjadi sebelumnya.
ORGANISASI nonpemerintah hak asasi manusia Arab mengajukan permohonan agar Inggris menjatuhkan sanksi terhadap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.
SETIDAKNYA 84 tahanan Palestina meninggal di penjara-penjara Israel sejak Oktober 2023 setelah mengalami penyiksaan sistematis.
EMIRAT Arab menjadi salah satu negara pertama yang secara terbuka berkomitmen pada Dewan Perdamaian Presiden Donald Trump pada Selasa (20/1).
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
ORGANISASI nonpemerintah hak asasi manusia Arab mengajukan permohonan agar Inggris menjatuhkan sanksi terhadap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.
SETIDAKNYA 84 tahanan Palestina meninggal di penjara-penjara Israel sejak Oktober 2023 setelah mengalami penyiksaan sistematis.
EMIRAT Arab menjadi salah satu negara pertama yang secara terbuka berkomitmen pada Dewan Perdamaian Presiden Donald Trump pada Selasa (20/1).
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
PARA penasihat Presiden AS tidak sabar menghadapi keberatan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat mereka terus mendorong fase kedua dari rencana perdamaian Gaza.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved