Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Luar Negeri Retno Marsudi menyampaikan Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store mendukung upaya Indonesia di Myanmar dan Afghanistan. Perdamaian di kedua negara ini harus ditempuh dengan mengedepankan dialog.
"PM Norwegia menjabat sebagai Menteri Luar Negeri pada saat saya bertugas menjadi Duta Besar Indonesia di Oslo, sehingga kita sudah saling kenal sejak lama," kata Retno dalam pernyataan pers virtual perihal kunjungannya di Norwegia, Rabu (14/6).
Pada pembukaan pertemuan, Retno mangatakan, Store menyampaikan apresiasi terhadap kepemimpinan Indonesia di G20. Ia meyakini Indonesia akan dapat memainkan leadership yang sama tahun ini di ASEAN.
Baca juga: Norwegia Kucurkan Rp3,7 Triliun untuk Transisi Energi Indonesia
"PM Store juga menyampaikan apresiasi atas peran aktif Indonesia dalam isu Afghanistan dan Myanmar," ucap Retno.
Keduanya menekankan pentingnya dialog dalam pertemuan tersebut. Hal itu mengingat situasi dunia yang sangat fragmented dan dipenuhi ketidakpastian.
"Saya menekankan di dalam pertemuan mengenai pentingnya suara negara-negara Global South untuk didengarkan," ucap Retno.
Baca juga: Pemprov DKI akan Berkoordinasi dengan Kemenlu Perihal Trotoar Kedubes AS
Selain bertemu dengan Store, Retno juga melakukan pertemuan dengan Menteri Iklim dan Lingkungan Norwegia.
"Dalam pertemuan, saya jelaskan mengenai penurunan tajam deforestasi di Indonesia. Data ini diapresiasi oleh pihak Norwegia," ungkap Retno.
Indonesia dan Norwegia, katanya, berkomitmen memperkuat implementasi nota kesepahaman (MoU) on Forest and other Land Use (FOLU) untuk mendukung pengurangan emisi.
Selain itu dibahas juga kemungkinan pengembangan kerja sama di bidang kemaritiman.
"Dalam kaitan ini, saya sampaikan bahwa isu ocean ini juga akan menjadi salah satu prioritas Indonesia terutama dalam KTT AIS (Archipelagic and Island States) yang akan dituanrumahi oleh Indonesia pada tahun ini," pungkasnya. (Z-1)
Dia memuji satu demi satu para Wamenlu sesuai dengan bidang pekerjaannya masing-masing. Seperti dalam tanggung jawab dalam kerja sama dengan negara-negara Islam.
UTUSAN Khusus PBB untuk Isu Air, Retno Marsudi, menerima penghargaan sebagai Champion untuk isu investasi air dari Pemerintah Afrika Selatan.
Penghargaan tersebut menjadi pengakuan internasional atas peran Retno Marsudi sebagai Utusan Khusus Sekjen PBB pertama untuk isu air
Retno Marsudi menuturkan, nilai-nilai patriotisme dan penerapan Pancasila diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Meski memiliki latar belakang bukan dari diplomat, Sugiono berjanji akan meneruskan perjuangandan prestasi-prestasi yang telah diraih pendahulunya, Retno Marsudi.
Menlu Sugiono akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-16 BRICS di Kazan, Rusia, pada 22-24 Oktober mendatang.
PRESIDEN Donald Trump memperjelas selama berbulan-bulan bahkan mungkin bertahun-tahun bahwa ia termotivasi secara unik oleh keinginan untuk memenangkan Hadiah Nobel Perdamaian.
Gli Azzurri yang dalam misi mustahil harus menang sembilan gol untuk lolos langsung justru dihajar Norwegia 1-4 pada laga terakhir kualifikasi di San Siro, Senin (17/11) WIB.
Dana dari hasil penjualan karbon akan digunakan untuk membangun lebih banyak pembangkit listrik hijau.
Norwegia memuji langkah Indonesia mengakui 1,4 juta hektare hutan adat sebagai kebijakan berani untuk tata kelola hutan berkelanjutan.
Para ilmuwan di Norwegia berhasil merekam momen langka kelahiran bayi paus orca di perairan Skjervøy, Lingkar Arktik.
Para peneliti menemukan partikel emas kecil di daun tanaman berjenis cemara norwegia. Temuan tersebut terjadi di hutan boreal di Finlandia utara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved