Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
UTUSAN khusus Presiden Joko Widodo, Menkopolhukam Mahfud MD, bertemu presiden terpilih Timor Leste, Jose Ramos Horta, di Palacio Presidesial Nicolau Labato Aitarak Laran, Dili, Kamis (19/5). Dalam pertemuan itu, keduanya membahas kerja sama di berbagai bidang antara lain teknologi, perdagangan bebas, investasi, ekonomi dan politik.
Hal-hal yang dibahas tersebut akan ditindaklanjuti atau diolah oleh pejabat kedua negara.
"Tapi Intinya Indonesia berkepentingan agar Timor Leste semakin maju dan Timor Leste juga berkepentingan agar Indonesia mempunyai hubungan yang baik dengan Timor Leste, itu saja kerja sama yang akan dibangun ke depannya," kata Mahfud MD kepada wartawan seusai pertemuan tersebut.
"Beliau (Presiden Jokowi) tidak bisa hadir sendiri karena baru pulang dari Amerika kemudian ada acara lain. Secara khusus beliau menulis surat dan meminta saya hadir mewakili untuk mengucapkan selamat kepada Presiden Ramos Horta dan sekaligus mengucapkan selamat hari ulang tahun restorasi kemerdekaan yang ke-20 Timor Leste," ujarnya.
Baca juga: Malam Ini, Ramos Horta Dilantik jadi Presiden Timor Leste
Mahfud mengatakan, Indonesia dan Timor Leste perlu memperkuat kerja sama antara Indonesia dan Timor Leste karena juga memiliki keterikatan sejarah. Sehingga, ikatan emosional dan psikologis masih tumbuh. Mahfud juga menyampaikan undangan dari Jokowi kepada Ramos Horta untuk datang ke Indonesia.
"Kami menyambut gembira dan kami akan menyiapkan kedatangannya," tutur Mahfud.
Sebelumnya, Ramos Horta mengatakan Indonesia dan Australia adalah dua negara yang menjadi prioritas utama untuk dikunjungi.(OL-5)
Kegagalan di masyarakat jauh lebih fatal dibanding kegagalan akademik.
Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menanggapi kasus dugaan korupsi kuota haji yang menjerat mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.
Restorative justice hanya dapat ditempuh jika ada kesepakatan antara kedua belah pihak, yakni pelaku dan korban, tanpa adanya unsur paksaan.
Pakar hukum tata negara Mahfud MD menegaskan bahwa komika Pandji Pragiwaksono tidak dapat dipidana atas materi pertunjukan stand up comedy bertajuk Mens Rea.
Mahfud menegaskan penerapan plea bargain tersebut harus dilakukan dengan kehati-hatian ekstra dan pengawasan yang ketat agar tidak disalahgunakan.
Jika benar-benar ingin mengatur polisi bisa menduduki jabatan sipil secara konstitusional yang tidak bertentangan dengan hukum dengan revisi UU Polri
Dalam kunjungan tersebut Ramos-Horta dijadwalkan untuk berbagi cerita tentang kolaborasi lintas budaya serta inisiatif kreatif antara Indonesia dan Timor Leste
Badan Pusat Statistik mencatat, sepanjang 2020, total nilai ekspor ke Timor Leste sebesar US$221,3 juta. Jumlah itu tumbuh 5%
Penanaman pohon itu merupakan rangkaian upacara penyambutan resmi kenegaraan saat Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Jose Ramos-Horta di Indonesia.
"Saya sudah ke Indonesia dalam beberapa kesempatan. Yang pertama pada 1974. Saat itu hanya tiga hotel besar di Indonesia: Hotel Indonesia, Kartika Plaza, dan Kartika Chandra."
RAKYAT Timor Leste yakin Presiden Ramos Horta akan memenuhi janjinya menjadi presiden bagi seluruh warga, serta mampu membawa negara itu keluar dari krisis ekonomi.
PRESIDEN Timor Leste Ramos Horta dinilai mampu mengakhiri rentetan krisis politik di negara itu yang terjadi sejak 2017.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved