Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Menag Buka Suara Soal Gus Elham : Bertentangan dengan Moralitas!

Media Indonesia
12/11/2025 14:10
Menag Buka Suara Soal Gus Elham : Bertentangan dengan Moralitas!
Menteri Agama Nasaruddin Umar(Dok.MI)

MENTERI Agama (Menag) Nasaruddin Umar buka suara soal perilaku Pendakwah Elham Yahya Luqman atau Gus Elham yang dianggap bertentangan dengan nilai moral. Menag menegaskan hal harus menjadi musuh bersama.

"Bukan hanya saya sebagai Menteri Agama, saya person (pribadi) juga ya. Semua tindakan-tindakan yang bertentangan moralitas itu harus menjadi musuh bersama," kata Menag di Jakarta, Rabu (12/11).

Ia menyebut perilaku seperti itu tak benar dan dapat merugikan diri sendiri serta institusi agama. Menag mengatakan sebaiknya masyarakat tidak mengeneralisasi perilaku itu. Sebab, tindakan tersebut hanya dilakukan oleh perorangan. 

"Saya kira berpikir secara matang adalah segala sesuatu yang kasus itu diselesaikan secara kasuistik," ucap dia.

Menag menegaskan bahwa institusi keagamaan maupun pendidikan harus menjadi ruang yang aman dan nyaman.  Kementerian Agama, sambung Menang, melakukan pembinaan terhadap pondok pesantren untuk mencegah bentuk penyimpangan.

Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafi'i menegaskan tindakan Gus Elham mencium anak-anak merupakan hal yang tak pantas dilakukan oleh pemuka agama.

"Kita sepakat dengan publik, bahwa itu tidak pantas," tegas Romo Syafii.

Ia mengingatkan bahwa ada surat keputusan dari Dirjen Pendidikan Islam tentang madrasah dan pesantren ramah anak. Tidak seharusnya peserta didik mendapatkan tindakan seperti itu.

Seperti diberitakan, foto-foto Gus Elham sedang mencium anak-anak perempuan viral di media sosial. Tindakan itu menuai kecaman karena tak pantas dilakukan. (Ant/H-4)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indriyani Astuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik