Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat telah mengangkut sebanyak 989.382 penumpang selama periode libur panjang Idul Adha 1445 Hijriah, 13-18 Juni 2024.
VP Public Relations KAI Joni Martinus, dalam keterangan resmi, Selasa (18/6), mengatakan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat terdapat kenaikan volume penumpang yang signifikan pada periode libur panjang Hari Raya Idul Adha.
"Pada periode Kamis,13 Juni 2024 sampai dengan Selasa, 18 Juni 2024, volume penumpang kereta api mencapai 989.382 penumpang atau rata-rata 164.897 penumpang per hari," kata Joni.
Baca juga : Libur Idul Adha, Penumpang Kereta Jarak Jauh Melonjak 68%
Dia menyebut, jumlah tersebut meningkat sebesar 27% bila dibandingkan dengan pekan sebelumnya, yakni Kamis (6/6) sampai dengan Selasa (11/6) ketika KAI melayani 780.039 penumpang atau rata-rata 130.006 penumpang setiap harinya.
Ia menyebut puncak arus keberangkatan pada periode libur panjang Idul Adha, yaitu pada Sabtu (15/6) dengan jumlah pelanggan sebanyak 195.424 pelanggan. Sedangkan puncak arus baliknya terjadi pada Selasa (18/6) dengan jumlah pelanggan sebanyak 163.631 pelanggan.
Ia merinci penjualan tiket kereta api pada periode libur panjang Hari Raya Idul Adha yakni pada Kamis, 13 Juni 2024 tiket terjual sebanyak 139.620; pada Jumat, 14 Juni 2024 sebanyak 185.042 tiket; pada Sabtu, 15 Juni 2024 sebanyak 195.424 tiket.
Baca juga : Libur Idul Adha, Penumpang KA Jarak Jauh Naik 46%
Selanjutnya, pada Minggu, 16 Juni 2024 tiket terjual sebanyak 159.229 tiket, pada Senin, 17 Juni 2024 sebanyak 146.436 tiket; hingga pada Selasa, 18 Juni 2024 tiket terjual sebanyak 163.631 tiket.
Lebih lanjut, Joni mengatakan rute favorit masyarakat pada periode libur panjang tersebut adalah Jakarta - Surabaya pergi pulang (PP); Jakarta - Solo pp; Jakarta - Malang pp; Yogyakarta - Banyuwangi pp; dan Blitar - Bandung pp.
Untuk mengakomodasi peningkatan volume pelanggan pada periode libur panjang tersebut, KAI menambah 30 KA tambahan. Sehingga terdapat total sekitar 1.849 perjalanan kereta api yang melayani masyarakat untuk momen libur panjang.
"Terima kasih kami sampaikan kepada para pelanggan KAI atas pilihan mereka menggunakan transportasi kereta api selama libur long Hari Raya Idul Adha. Kami tetap berkomitmen untuk menyediakan angkutan kereta api yang aman, selamat, nyaman, dan sehat," pungkas Joni. (Ant/Z-1)
Perbedaan paling mencolok dari burnout dan post holiday blues terletak pada dampak emosional dan sikap individu terhadap tanggung jawabnya.
Keterlibatan orangtua sangat krusial dalam membangun kepercayaan diri anak saat harus beradaptasi kembali dengan lingkungan pendidikan usai periode liburan.
Psikolog Virginia Hanny menjelaskan fenomena post holiday blues yang kerap menyerang pekerja dan pelajar usai liburan. Kenali gejalanya dan kapan harus waspada.
SELAMA liburan Natal dan hari tahun baru sebanyak 8,6 juta warga kunjungi Jawa Tengah,
Membeludaknya wisatawan ini di sisi lain memberi dorongan ekonomi yang signifikan sekaligus menghadirkan tekanan baru bagi kehidupan perkotaan.
Al Azhar Memorial Garden mencatat peningkatan kunjungan saat musim liburan. Pemakaman muslim di Karawang Timur ini menawarkan suasana taman asri.
Kereta api batal karena cuaca ekstrem dan banjir? Penumpang berhak refund penuh. Berikut panduan klaim refund tiket KAI dengan mudah.
SEBANYAK 1.736 penumpang kereta api di Daerah Operasional (Daop) 8 Surabaya, Jawa Timur, membatalkan perjalanan mereka akibat banjir di Pekalongan.
Petugas PT Kereta Api Indonesia sudah menawarkan untuk pengembalian bea pembelian tiket atau menukar jadwal keberangkatan
BANJIR meluas di Cirebon, Jawa Barat, puluhan keberangkatan kereta api yang melintas di Cirebon dibatalkan
Rekayasa pola operasi tersebut dilakukan karena kondisi genangan air menyebabkan kelambatan perjalanan kereta api yang sangat tinggi
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre I Sumatera Utara mencatat sebanyak 7.296 penumpang telah diberangkatkan ke berbagai destinasi hingga siang ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved