Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
MEMPERINGATI Hari Hutan Indonesia pada 2023, PT Tetra Pak Indonesia bersama PT Ircomm Norton Capital meluncurkan rangkaian program FSC Forest Week 2023. FSC Forest Week merupakan program yang diinisiasi oleh FSC untuk meningkatkan awareness tentang sertifikasi FSC dan fungsi serta manfaatnya bagi lingkungan dan kehidupan sehari-hari. FSC merupakan organisasi yang bertujuan mendorong hutan berkelanjutan di dunia melalui pengembangan sertifikasi hutan untuk memastikan produk hasil hutan bersumber dari hutan yang lestari serta dikelola secara bertanggung jawab.
"Pada tahun ini FSC Forest Week memiliki tema Trust the Tree. Dalam visualisasinya, logo campaign ini disertai dengan logo FSC dan masyarakat adat di antara pohon dan satwa liar. Dengan logo ini, FSC Forest Week 2023 ingin menyampaikan kita dapat percaya produk hasil hutan yang berlabel FSC telah lulus serangkaian audit yang bertujuan mempertahankan keberlangsungan hidup mahluk hidup mulai dari pepohonan, satwa, dan masyarakat adat," ujar Indra Setia Dewi, Manager Komunikasi dan Marketing FSC Indonesia.
Baca juga: Pakar Iklim: Cuaca Musim Kemarau Picu Tingginya Polusi Udara
Tetra Pak merupakan perusahaan yang mengantongi FSC Chain of Custody untuk semua kegiatan operasionalnya. Sebagai produsen kemasan yang mempergunakan bahan utama dari kertas, perusahaan berkewajiban memastikan hutan dunia di kelola dengan tetap mempertimbangkan sosial, kelestarian alam, dan ekonomi. "Kami terus-menerus berkolaborasi dengan FSC Indonesia dan Ircomm untuk meningkatkan kesadaran tentang FSC Label pada kemasan karton dan saya ingin mengundang masyarakat Indonesia untuk berpartisipasi dalam Trust the Tree untuk semakin menyadari kemasan karton dapat mendukung keanekaragaman hayati dan ekosistem pendukung," ujar Reza Andreanto, Sustainability Manager of Tetra Pak Indonesia & Singapore.
Adapun hadiah yang diberikan kepada pemenang utama program FSC Forest Week 2023, yaitu Fun Selfie Contest, Video Creative Contest, dan Song Contest akan mendapatkan masing-masing satu smartphone 4G dan khusus untuk pemenang utama FSC Forest Week 2023 Song Contest akan mendapatkan kontrak distribusi rekaman lagunya pada perusahaan rekaman musik Big Records Asia atau Norton Records.
Baca juga: Pemerintah Perlu Susun Kebijakan Strategis untuk Pengendalian Pencemaran Udara
Direktur Utama Ircomm Norton Capital, Isra Ruddin, menjelaskan sebagai perusahaan yang hampir 10 tahun terakhir ini mendukung FSC di Indonesia, pihaknya semakin tertantang dalam melaksanakan berbagai macam kegiatan dan program khususnya dalam memberikan edukasi dan komunikasi kepada masyarakat tentang pentingnya label FSC bagi kehidupan sehari-hari. Pihaknya yakin dengan beberapa bidang bisnis lintas industri yang ditekuni saat ini dapat lebih memperkaya cara mengampanyekan label FSC di Indonesia. (Z-2)
Hutan dengan kerapatan kayu di atas 70 persen hanya tersisa sekitar 10 ribu hektare. Sementara yang berkepadatan 40–70 persen hanya 8 ribu hektare.
Sebuah inisiatif penting untuk memperkuat tata kelola ekosistem hutan, lahan dan ketahanan iklim di Kalimantan Barat akan segera dilaksanakan mulai 2025 sampai 2032.
Penertiban gabungan ini menyasar 10 titik pelanggaran di dalam kawasan hutan TWA Mega Mendung dan DAS Batang Anai.
Raja Antoni mengucapkan terima kasih atas gelar adat yang diberikan kepadanya. Menteri Kabinet Merah Putih ini mengatakan makna yang ada dalam gelar adat tersebut haruslah ia jalankan.
Penurunan luas karhutla dimulai sejak 2015 seluas 2,6 juta hektare, menjadi 1,6 juta hektar (2019), 1,1 juta hektare (2023), dan 24.154 hektare pada 2024.
Kucing merah Kalimantan, atau dikenal sebagai kucing Borneo (Catopuma badia), adalah spesies kucing liar endemik yang hanya ditemukan di Pulau Kalimantan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved