Senin 27 Maret 2023, 17:41 WIB

UMB dan Dinas LH Kota Tangerang Kolaborasi Membuat Sumur Resapan Air

mediaindonesia.com | Humaniora
UMB dan Dinas LH Kota Tangerang Kolaborasi Membuat Sumur Resapan Air

Ist
Mahasiswa Universitas Mercu Buana (UMB) melakukan pemasangan nonwoven geotextile pada pembuatan sumur resapan di Kota Tangerang.

 

PERMASALAHAN yang sering muncul di area perkotaan, khususnya daerah yang padat penduduk, yaitu kurangnya air bersih dan juga menurunnya air tanah akibat aktivitas pemompaan air tanah untuk keperluan mandi, cuci, kakus (MCK) oleh masyarakat.  

Sementara itu, air hujan yang dibiarkan tanpa dimanfaatkan kembali merupakan paradigma yang lama.

Padahal dalam Permen LH Nomor 12 tahun 2009 dijelaskan bahwasannya air hujan harus dilakukan pemanfaatannya, seperti dikumpulkan, digunakan, dan/atau diresapkan air ke tanah.

Mengantisipasi permasalahan tersebut, Program Studi Teknik Sipil Universitas Mercu Buana (UMB) yang diketuai oleh Kukuh Mahdi Sudrajat dalam pengabdian masyarakat melakukan kegiatan pemasangan nonwoven geotextile pada pembuatan sumur resapan.

Baca juga: Rahasia Pengelolaan Sumber Daya Air Danone-Aqua

Kegiatan ini bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kota Tangerang bidang Tata Lingkungan yang dilaksanakan di Kelurahan Mekar Sari, Kota Tangerang.
Lurah Kelurahan Mekar Sari menyambut baik program tersebut.

Kegiatan Salah Satu Bentuk Konservasi Air

“Kegiatan ini dapat jadi alternatif dalam konservasi air,” ujarnya dalam sebuah keterangan tertulis, Senin (27/3). 

Nonwoven geotextile merupakan lapisan filtrasi yang terbuat dari bahan polyester yang dapat meneruskan air tetapi menyaring partikel-partikel seperti kotoran.

Baca juga: Kolaborasi MahaDasha dan Human Initiative Hadirkan Air Bersih di Desa Sampir Banten

Diharapkan dengan adanya material ini air yang dialirkan dari talang dapat disaring sebelum diteruskan ke dalam tanah dan disalurkan ke saluran drainase kota.

Kegiatan ini diselenggarakan pada awal Maret lalu dan dihadiri oleh staf Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang, staf Kelurahan Mekar Sari, serta tim dosen dan mahasiswa UMB. (RO/S-4)

Baca Juga

Ist

Jemaah Haji yang Merokok di Masjid Nabawi Akan Didenda

👤Naufal Zuhdi 🕔Senin 29 Mei 2023, 17:52 WIB
Jemaah haji Indonesia diharap untuk memperhatikan kawasan larangan merokok di tanah...
Harris Hotel Semarang

Harris Hotel Semarang Gelar Pekan Apresiasi dan Peningkatan Kualitas Pelayanan

👤mediaindonesia.com 🕔Senin 29 Mei 2023, 16:45 WIB
'Ascott Moment Week 2023' merupakan program tahunan The Ascott Limited yang wajib diikuti oleh property dan cluster di seluruh...
Pexels

BKKBN: Lansia Tangguh Bisa jadi Bonus Demografi

👤Dinda Shabrina 🕔Senin 29 Mei 2023, 16:20 WIB
PARA penduduk lanjut usia (lansia) di Indonesia bisa menjadi bonus demografi, seiring dengan meningkatnya usia harapan hidup menjadi 74...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya