Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
JURU bicara Kementerian Kesehatan, Muhammad Syahril menyampaikan per hari ini angka BOR (ketersediaan tempat tidur) di rumah sakit secara nasional ada 4,65 persen. Angka itu, kata Syahril masih di bawah standar yang ditentukan WHO sebesar 5 persen.
“Memang DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten sudah di atas 10 persen semua BOR nya. Cuma, yang menggembirakan itu, angka kematiannya rendah. Artinya tidak banyak yang meninggal. Di Jakarta itu 1,2 persen, kecil, kalau angka nasional 2,6 persen. Tapi memang positivity rate nya tinggi, kalau nasional itu 6,26, DKI 13, Jabar 13,” ungkap Syahril kepada Media Indonesia, Rabu (27/7).
Angka yang telah disebutkan, lanjut dia perlu menjadi perhatian seluruh masyarakat untuk tetap waspada. “Harus diingat ya, kita itu masih pandemi,” imbuh Syahril.
Baca juga: Kemenkes Siapkan Skenario agar Monkeypox Tidak Menyebar
Baca juga: Komnas Perempuan Apresiasi Kebijakan Pemerintah Gunakan Kerangka CEDAW
Syahril mengatakan angka konfirmasi covid-19 secara nasional kata Syahril tidak naik signifikan. Tidak seperti kenaikan saat kemunculan varian delta dan omicron beberapa waktu lalu. Sehingga ia berharap prediksi terkait puncak covid di minggu ketiga dan keempat tidak terjadi.
“Angka konfirmasinya tidak naik signifikan, seperti omikron atau delta kemarin. Ini nggak ada sampai di atas 10 ribu. Sehingga prediksi dari kita kemarin, angkanya sampai bisa tinggi di minggu ketiga dan keempat mudah-mudahan tidak terjadi. Karena upaya kita dalam mengupayakan protokol kesehatan dan vaksinasi kita sudah bagus,” jelas dia.
Sementara itu, Syahril juga mengungkapkan meski saat ini jumlah pasien yang masuk rumah sakit banyak, tidak perlu ada yang dirisaukan. "Angka kematiannya kan rendah. Artinya walaupun banyak masuk rumah sakit, angka kematiannya masih terkendali. Begitu juga dengan yang masuk ICU, karena masuk ICU ini berkaitan dengan angka kematian, karena yang masuk itu hampir 50 persen itu," katanya.
Secara nasional, angka BOR non ICU saat ini sebanyak 4,63 persen. BOR ICU sebanyak 4,20 persen. Sementara itu, untuk DKI Jakarta, BOR non ICU sebanyak 12,29 persen dan BOR ICU sebanyak 13,73 persen.
Terkait tenaga kesehatan yang terkonfirmasi Covid-19, Syahril mengaku belum mendapatkan data pasti. Ia mengatakan pihaknya saat ini akan berupaya dalam waktu dekat akan mengumpulkan data terkait tenaga kesehatan tersebut.
“Tenaga kesehatan ini tadi saya cek ulang belum ada data yang pasti. Biasanya ada. Artinya mungkin saja masih rendah. Cuma saya akan berusaha dalam waktu dekat data tenaga kesehatan yang kena ini harus muncul. Termasuk juga mungkin yang meninggal. Tapi alhamdulillah sampai saat ini untuk tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif belum muncul sebagai suatu masalah,” tandasnya.
Keterlibatan sekolah dan orang tua jadi elemen penting dalam membangun pemahaman anak terhadap kesehatan dan lingkungan medis secara positif.
Jasa Raharja telah mengoptimalkan sistem monitoring dan respons cepat yang terintegrasi secara daring dengan lebih dari 2.770 rumah sakit di seluruh Indonesia.
Fokus kolaborasi ini adalah menggalakkan program pencegahan stunting bagi warga masyarakat di sekitar Pondok Gede, Kota Bekasi.
Integrasi fasilitas dan layanan ini dirancang untuk menghadirkan alur perawatan kanker yang lebih komprehensif dan efisien.
MULAI berfungsinya kembali beberapa rumah sakit di lokasi bencana banjir di Sumatra Barat, Sumatra Utara dan Aceh merupakan kabar baik. Namun, peningkatan jumlah pasien akan meningkat.
KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) mempercepat pembersihan, perbaikan, dan pemulihan layanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) yang terdampak bencana Sumatra.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengeluhkan harga tiket pesawat yang mahal untuk menuju titik bencana di Sumatra dan Aceh.
KEMENTERIAN Kesehatan memasuki tahap lanjutan penanganan bencana Aceh Sumatra dengan fokus pada pemulihan layanan kesehatan primer melalui puskesmas di wilayah terdampak.
KEPALA Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Kesehatan, Aji Muhawarman menyampaikan prevalensi kusta di Indonesia sampai saat ini sebesar 0,91/10.000 di ratusan daerah.
Pemerintah memperluas imunisasi heksavalen melalui penguatan Program Imunisasi Nasional. Imunisasi terbukti efektif melindungi anak dari penyakit menular berbahaya.
PROGRAM Cek Kesehatan Gratis (CKG) mencatat capaian signifikan dengan jumlah kehadiran peserta menembus 70 juta orang hingga 29 Desember 2025.
Kemenkes menyatakan bahwa nakes Kemenkes menyatakan nakes tetap melayani warga di Desa Cekal dan Desa Pantan Kemuning,Kabupaten Bener Meriah, Aceh.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved