126 Harimau di India Mati Pada 2021

Widhoroso
30/12/2021 19:24
126 Harimau di India Mati Pada 2021
Harimau(AFP)

BADAN konservasi harimau India menyatakan sepanjang 2021 terdapat 126 kasus kematian hewan yang saat ini terancam punah tersebut. Jumlah ini menjadi yang terbesar sejak mulai mengumpulkan data satu dekade lalu.

Jumlah kematian tertinggi sebelumnya per tahun sebelum Otoritas Konservasi Harimau Nasional (NTCA) mulai mengumpulkan data pada 2012 adalah pada 2016. Saat itu, tercatat 121 mati.

India adalah rumah bagi sekitar 75 persen harimau dunia. Diyakini ada sekitar 40 ribu harimau saat India merdeka pada 1947. Tetapi perburuan dan hilangnya habitat harimau, memangkas populasi hewan kucing besar itu ke tingkat yang sangat rendah.

Pada 2010, India dan 12 negara lainnya menandatangani perjanjian untuk menggandakan jumlah harimau pada 2022. Tahun lalu, pemerintah mengumumkan telah mencapai target lebih cepat dari jadwal dengan perkiraan terdapay 2.967 harimau pada 2018 dibandingkan rekor terendah 1.411 pada 2006.

Jumlah tersebut masih lebih rendah dari 2002 ketika populasi harimau mencapai sekitar 3.700. Tetapi Perdana Menteri India Narendra Modi memujinya sebagai pencapaian bersejarah. (AFP/OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya