Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengungkapkan belum ada rencana pembukaan koridor perjalanan atau travel corridor arrangement (TCA) antara Indonesia dan Australia.
Menurutnya, rencana pembukaan perbatasan untuk menerima WNA tergantung dari kesiapan negara asal.
"Australia belum masuk skema travel corridor arrangement, karena satu lain hal. Itu berkaitan kesiapan pemerintah (Australia) sebagai mitra untuk menyelenggarakan itu (TCA)," ujar Sandiaga dalam media briefing secara virtual, Selasa (27/4).
Baca juga: Sandiaga: Pariwisata bukan Pemicu Covid-19, Jika Prokes Diterapkan
Pemerintah dikatakannya fokus pada rencana pembukaan koridor perjalanan dengan beberapa negara. Seperti, Tiongkok, Uni Emirat Arab (UEA), Singapura dan Belanda.
Lebih lanjut, dia mengamini bahwa alasan terpilihnya sejumlah negara tersebut sebagai pilot project atau percontohan TCA. Dalam hal ini, untuk menerima kedatangan wisatawan asing di tengah pandemi covid-19.
Baca juga: Australia Temukan Kasus Covid, Selandia Baru Setop Travel Bubble
"Pilot project masih difokuskan ke Tiongkok, UEA dan Belanda. Karena negara lain memiliki returning home policy (kebijakan pemulangan) yang tidak restriktif dengan point to point, langsung reguler atau charter flight (penerbangan)," jelas Sandiaga.
Namun, keputusan pembukaan wilayah mempertimbangkan perkembangan kasus covid-19 di suatu negara dan progres vaksinasi. Serta, mencermati upaya penerapan protokol kesehatan, testing dan tracing covid-19.
"Pembukaan travel bubble (gelembung perjalanan) itu menyangkut banyak hal. Kolaborasinya lintas K/L dan dengan luar negeri. Kami yakin upaya ini terus memasuki tahap pembahasan lebih lanjut," tutupnya.(OL-11)
FORUM bisnis Indonesia-Tiongkok bertajuk The Indonesia-China Business Bridge: Your Gateway to Investing in Indonesia digelar di Jakarta, Rabu (21/1).
GUNA mendorong kemandirian para ibu rumah tangga, Yayasan Indonesia Setara (YIS) bersama Rumah Zakat menggelar Pelatihan Tata Boga Pembuatan Talam Singkong dan Muffin Pisang.
HADIRKAN kemandirian, Yayasan Indonesia Setara (YIS) bersama Gerakan Mahasiswa Wirausaha (Gemawira) dan Bank Infaq Masjid Raya Bintaro Jaya (MRBJ) menggelar Workshop.
YAYASAN Indonesia Setara (YIS) bersama Bank Infaq Amanah Banyumanik menggelar Workshop Baking Pizza dan Wingko Singkong bertajuk 'Berkah Melimpah Inovasi Komoditas Lokal'.
GUNA membuka lapangan kerja bagi para ibu, Yayasan Indonesia Setara (YIS) berkolaborasi dengan OK OCE Forever kembali menggelar pelatihan pengolahan kuliner populer, yakni nugget dan dimsum mentai.
YAYASAN Indonesia Setara (YIS) bersama Relawan Kamie Muda Aceh menyalurkan sembako di Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh, pada 5–6 Januari 2026.
Berdasarkan data Pemerintah Provinsi Lampung, total kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara mencapai 24.702.664 orang, atau meningkat 53,50 persen dibandingkan 2025.
Arus wisatawan ke Ragunan sudah mulai terlihat sejak hari pertama libur panjang dan bertahan pada tren yang stabil hingga akhir pekan.
Tokyo, Osaka, dan Sapporo masih menjadi primadona bagi wisatawan asal Indonesia saat berkunjung ke Jepang.
Sea Walker Mandeh ini inisisasi oleh kelompok masyarakat Konservasi Mandeh Blue Diving yang menawarkan pengalaman baru dalam wisata bahari.
Data BPS mencatat lebih dari 300.000 wisatawan asal Indonesia berkunjung ke Tiongkok pada Semester I-2025, menyumbang sekitar 5,6% dari total perjalanan luar negeri WNI.
Ada peningkatan kunjungan wisata di Bandung Barat sebesar 93.725 wisatawan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved