Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
Hingga hari Minggu (19/7), kasus positif covid-19 di Indonesia mencapai 86.521. Angka tersebut lebih tinggi dibanding Tiongkok yang menjadi pusat episentrum pertama covid-19 yang kini kasusnya berjumlah 85.314.
Menanggapi hal tersebut, juru bicara pemerintah untuk penanganan covid-19 Achmad Yurianto meminta agar jangan membandingkan data kasus Indonesia dengan negara lain. Pasalnya, setiap negara memiliki karakteristik yang berbeda.
Baca juga: Bansos Kemensos Jangkau Suku Anak Dalam
"Saya cenderung untuk bekerja maksimal tanpa membandingkan dengan negara lain. Jika dikaji risiko epidemiologinya, Indonesia bukan Tiongkok, dan Tiongkok bukan Indonesia. Tidak sama," kata Yurianto kepada Media Indonesia, Minggu (19/7).
Yurianto menyebut, saat ini pihaknya tengah bekerja secara maksimal untuk menekan penyebaran covid-19 sesuai dengan karakteristik Indonesia berdasarkan studi yang telah dihimpun oleh tim Gugus Tugas dan para ahli.
"Hadapi saja masalah yang ada di Indonesia dan antisipasi dengan baik," ucapnya.
Dihubungi terpisah, ahli epidemiologi dari Universitas Indonesia Tri Yunis Miko mengungkapkan hal senada. Jumlah kasus Indonesia dan Tiongkok tidak dapat dibandingkan.
"Gak bisa dibandingkan. Gak sebanding wabahnya. Yang satu episentrum awalnya di provinsi Huabei dengan penduduk 20 juta, kita negara Indonesia 260 juta. Jadi bagaimana membandingkannya? Tidak sebanding," kata Miko.
Miko menilai, Indonesia dapat menghadapi covid-19 apabila semua pihak memiliki komitmen yang tinggi.
"Gugus tugas kan sebenarnya sudah memberikan data tiap wilayah, zona hijau yang dianjurkan dibuka, zona kuning dan merah tidak boleh. Itu harusnya dilaksanakan dengan baik di tiap kab/ kota maupun provinsi," tandasnya. (H-3)
PEMERINTAH Tiongkok mengeksekusi 11 terpidana, termasuk anggota keluarga Ming, yang terlibat jaringan penipuan telekomunikasi lintas negara serta pembunuhan berencana di Myanmar.
PM Kanada Mark Carney membantah klaim Gedung Putih bahwa dirinya menarik kembali kritik terhadap Trump. Simak polemik tarif 100% dan perdagangan dengan Tiongkok.
Skandal besar guncang Tiongkok. Jenderal Zhang Youxia diduga bocorkan rahasia nuklir ke AS dan terlibat korupsi.
Ketegangan AS-Kanada memuncak. Donald Trump mengancam tarif impor 100% setelah PM Carney menyepakati kemitraan strategis dengan Tiongkok.
Peneliti Tiongkok melalui misi Chang’e 6 mengungkap mengapa sisi jauh Bulan berbeda dengan sisi dekat. Temuan isotop kalium berikan bukti hantaman purba.
Tiongkok membidik target ekonomi 4,5-5% pada 2026. Fokus beralih ke kualitas pertumbuhan dan stabilitas domestik guna menghindari stagnasi jangka panjang ala Jepang.
GURU Besar Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya, Dominicus Husada, menilai penularan virus Nipah tidak sebesar kasus covid-19 yang menjadi pandemi.
Secara sederhana, zoonosis adalah penyakit infeksi yang ditularkan dari hewan vertebrata ke manusia.
Ia menjelaskan, salah satu langkah pencegahan yang dilakukan adalah melakukan vaksinasi untuk kepada masyarakat.
Bencana banjir di Sumatra memicu kritik terhadap respons pemerintah. Sosok almarhum Achmad Yurianto kembali dikenang atas perannya sebagai juru bicara pemerintah saat pandemi Covid-19.
Termometer perlu disterilisasi untuk membunuh kuman dan bakteri jika digunakan pada banyak orang.
DALAM beberapa minggu terakhir, rumah sakit dan klinik di wilayah Jabodetabek mencatat peningkatan signifikan pasien dengan gejala flu yang mirip covid-19.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved