Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

17 Ribu Relawan Gugus Tugas Covid-19 Dapat Infak Biaya Asuransi 

Mediaindonesia.com
09/4/2020 10:38
17 Ribu Relawan Gugus Tugas Covid-19 Dapat Infak Biaya Asuransi 
Relawan medis dan non medis yang tergabung dalam Gugus Tugas Covid-19 dapat santunan biaya premi BPJAMSOSTEK dari Baznas.(Istimewa)

BADAN Amil Zakat Nasional (Baznas) membantu perlindungan bagi para pekerja rentan yakni relawan medis dan nonmedis yang tengah berjuang dalam penanganan Covid-19.

Bantuan perlindungan tersebut disalurkan dalam bentuk bantuan biaya premi asuransi program jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JKM) BPJAMSOSTEK untuk 17.000 relawan Gugus Tugas Covid-19. Mereka terdiri dari relawan medis dan relawan nonmedis.

Kepala Divisi Pendistribusian Baznas, Ahmad Fikri, mengatakan profesi relawan dalam percepatan penanggulangan Covid-19 tidaklah mudah dan cukup berisiko. Untuk itu dibutuhkan perlindungan terkait dengan tugas para relawan yang dengan sukarela berjuang untuk masyarakat menghadapi pandemi ini.

“Bantuan biaya premi asuransi ini adalah bentuk dukungan Baznas untuk Relawan Gugus Tugas Covid-19. Mereka yang terdaftar akan otomatis untuk mendapatkan asuransi ini. Dengan perlindungan asuransi, diharapkan para relawan tidak akan terbebani dalam menjalankan tugasnya sebagai bagian dari ujung tombak penanganan Covid-19,” jelas Fikri, Kamis (9/4).  

Terpisah, Direktur Utama Baznas, M Arifin Purwakananta, mengatakan program ini bagian dari kontribusi Baznas dalam melindungi para relawan yang terdata dan bertugas selama penanganan krisis Covid-19.  

"Terdapat dua program bantuan yang diberikan Baznas, yakni Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian. Semoga ini dapat maksimal melindungi para relawan. Kami akan terus berkoordinasi dengan tim Gugus Tugas dalam upaya membantu pemerintah dalam percepatan penanggulangan Covid-19, Baznas juga siap bersinergi dengan para relawan dalam menjalankan aksi pencegahan penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Relawan Gugus Tugas Covid-19, Andre Rahadian, menyampaikan apresiasinya atas bantuan asuransi yang diberikan Baznas. 

“Alhamdulillah para relawan juga akan dilindungi oleh asuransi melalui BPJamsostek dimana preminya merupakan bantuan dari Baznas yang menyalurkan infak dari masyarakat Indonesia. Sebagai koordinator relawan, tugas kami adalah memberi perlindungan yang terbaik kepada relawan yang sudah mau bergabung memberikan waktu dan tenaganya lebih dari yang seharusnya," tuturnya.

"Selain melalui training, pemberian pelindung fisik pada saat kelapangan seperti alat pelindung diri (APD), kami sangat terbantu Baznas dapat memfasilitasi kebutuhan asuransi yang sangat penting untuk relawan,” tambahnya.  

Bantuan infak biaya asuransi ini merupakan hasil dari penggalangan dana yang dilakukan Baznas bekerja sama dengan BPJAMSOSTEK  yang telah terjalin sebelumnya, dalam upaya membantu perlindungan bagi para pekerja rentan. (RO/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik