Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
FILM Wicked yang dirilis pada November lalu menjadi salah satu film tersukses untuk tahun 2024. Film yang menceritakan persahabatan antara peri baik (Glinda) dengan peri jahat (Elphaba) itu diperkirakan berhasil meraup pendapatan sebesar US$634,4 juta (Rp10,2 triliun) di seluruh dunia.
Kelanjutan film tersebut yakni Wicked : For Good pun dijadwalkan rilis pada November 2025. Film yang diadaptasi dari pertunjukan Broadway itu bakal kembali dibintangi oleh Ariana Grande (Glinda) dan Cynthia Erivo (Elphaba). Ariana pun membocorkan sedikit terkait film itu.
Penyanyi berusia 31 tahun itu menyebut proses syuting telah selesai dilakukan. Dia mengatakan akan membawakan lagu baru yang ditulis oleh komposer Stephen Schwartz untuk Wicked : For Good.
"Ini adalah momen penting dalam perjalanan Glinda. Menunjukkan sisi dirinya yang belum pernah kita lihat sebelumnya,” ungkap Ariana dikutip dari Variety, Sabtu (12/1).
Dijelaskan Ariana, lagu itu bakal mengajak penonton melihat bagaimana sosok Glinda membuat keputusan yang menentukan siapa dirinya. Ariana mengaku terhormat bisa membawakan lagu yang indah tersebut, dia pun berharap lagu itu bisa ditampilkan dalam pertunjukan Broadway.
"Merupakan suatu kehormatan untuk menyanyikan lagu ini dan menjadi Glinda pertama yang menghidupkannya," ucap Ariana. "Bukankah itu akan indah? (Bila lagunya dibawakan dalam pertunjukan Broadway)," imbuhnya.
Belum banyak hal yang bisa dibocorkan Ariana terkait Wicked : For Good, dia bahkan belum menonton cuplikan hasil aktingnya. Namun satu hal yang bisa Ariana ungkap adalah proses syuting Wicked : For Good merupakan hal yang spesial baginya.
"Prosesnya sangat panjang dan emosional, saya seperti meninggalkan tubuh saya (untuk menjadi Glinda). Kami telah merekamnya, dan itu membekas dalam ingatan saya. Saya bahkan belum melihat potongan terakhirnya karena saya tidak yakin apakah saya siap untuk merasakan semuanya lagi," ujarnya.
Ariana mengaku sangat terhormat bisa memerankan Glinda pada projek Wicked. Dia mengaku memerankan Glinda merupakan cita-citanya sejak kecil, dia bahkan mempersiapkan diri dengan sangat ekstra untuk memerankan Glinda, termasuk melatih vokalnya untuk bisa menghasilkan suara soprana khas Glinda.
"Seseorang berteriak 'Glinda!' kepada saya ketika saya sedang menonton pertunjukan dan saya pun mulai menangis,” ungkapnya dengan suara yang bergetar karena emosi.
“Saya tersadar bahwa peran ini akan selalu saya ingat, dan saya sangat bersyukur untuk itu."(M-2)
Tampil memukau di Golden Globes, Ariana Grande kembali mengusung gaya rambut kuncir kuda ikonisnya yang telah menjadi simbol selama satu dekade.
Ikon pop Kylie Minogue ungkap keinginan berkolaborasi dengan Michael Bublé & Ariana Grande untuk lagu Natal.
Diva legendaris Barbra Streisand memberikan pujian emosional untuk Ariana Grande lewat Instagram.
Johnson Wen kembali membuat ulah. Setelah menyerbu Ariana Grande di Singapura, pria berjuluk “Pyjama Man” itu kini diusir dari konser Lady Gaga di Brisbane.
Ariana Grande mengonfirmasi tur “Eternal Sunshine” 2026 akan menghadirkan jumlah konser lebih sedikit.
Johnson Wen, 26, dijatuhi hukuman sembilan hari penjara karena dianggap mengganggu publik dan kini "dilarang masuk kembali ke Singapura"
Dalam trailer film Monster Pabrik Rambut (Sleep No More), aktor Iqbaal Ramadhan tampil sangat berbeda dari yang ditampilkan di berbagai film yang ia bintangi sebelumnya.
Teaser Lastri: Arawah Kembang Desa menjadi pembuka yang kuat sekaligus emosional, karena menampilkan sosok almarhum Gary Iskak sebagai Turenggo, serta Hana Saraswati sebagai Lastri.
Berlatar di sebuah penjara di Indonesia yang dikuasai kekerasan dan ketidakadilan, Ghost in the Cell bukan sekadar film genre yang menawarkan ketegangan.
Kehadiran hantu-hantu senior tersebut di film Sebelum Dijemput Nenek berfungsi untuk melengkapi teror yang ditebar oleh antagonis utama, Mbah Marsiyem.
Lebih dari 90 persen anggota Netflix di Indonesia menonton konten Indonesia pada 2025, dan 35 tayangan Indonesia berhasil masuk dalam daftar Top 10 Global Netflix.
The Bluff membawa penonton ke Kepulauan Cayman, sebuah wilayah yang kaya akan nilai sejarah dan budaya. Di sinilah kisah Ercell "Bloody Mary" Bodden dimulai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved