Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
JAKARTA International BNI Java Jazz Festival (JJF) mengumumkan artis kelahiran Swedia asal Iran yang telah meraih berbagai penghargaan nominasi Grammy dan pemenang Swedish Grammis, Snoh Aalegra, menjadi penampil utama di JJF 2024.
Snoh Aalegra dijadwalkan tampil dalam special show pada 26 Mei 2024. Penyanyi berusia 36 tahun itu dipastikan akan memberikan pertunjukan yang tak terlupakan bagi para penikmat musik.
"Kami sangat gembira menyambut Snoh Aalegra sebagai headliner untuk special show kami di Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024," ujar Presiden Direktur PT. Java Festival Production Dewi Gontha dalam keterangan pers yang diterima, Selasa (23/4).
Baca juga : Badut Jadi Judul Lagu Kelima Meiska Adinda
Snoh Aalegra merupakan salah satu penyanyi yang menarik perhatian dalam beberapa waktu terakhir. Dengan berbagai headline tour yang terjual habis di seluruh Amerika Utara dan Eropa, kemudian dua malam penampilannya di Radio City Music Hall yang penuh historis mendapat sambutan luar biasa.
Dia telah memikat penonton di seluruh dunia dengan suara penuh emosi dan khas, memadukan elemen R&B, soul, dan jazz ke dalam perjalanan musik yang memukau. Album dan single hitnya diakui secara luas dan menuai pujian, menjadikannya artis yang paling dicari di industri musik.
"Talenta dan karya musiknya sangat sesuai dengan etos festival kami dalam merayakan musik yang istimewa dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penonton," tutur Dewi.
Baca juga : Ini Cara Tasya Kamila Atasi Batuk Pilek pada Anak
JJF 2024 dijadwalkan berlangsung pada 24 Mei - 26 Mei di JIExpo - Kemayoran, Jakarta. Selain Snoh Aalegra, festival ini juga akan menampilkan sederet artis ternama, menjanjikan akhir pekan yang penuh dengan penampilan luar biasa dan pengalaman menikmati musik yang unik, seperti Laufey, Incognito, The Yussef Dayes Experience, Joyce Wrice, Scary Pockets, Eliane Elias, 92914, The Amy Winehouse Band, dan masih banyak lagi.
Untuk menyaksikan Snoh Aalegra, pengunjung memerlukan tiket Special Show dan Daily Pass hari Minggu atau tiket 3 Day Pass. Tiket special show Snoh Aalegra dibanderol dengan harga Rp650.000, tiket daily pass Rp850.000, serta Rp1.975.000 untuk tiket 3 Day Pass yang dapat dibeli secara online di javajazzfestival.com.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai BNI Java Jazz Festival 2024, termasuk daftar lengkap penampil dan detail tiket, silakan kunjungi situs resmi festival atau ikuti media sosialnya di Instagram, TikTok, X di @JavaJazzFest, dan Facebook di Jakarta International Java Jazz Festival.(M-3)
MUSISI Raissa Anggiani sukses menggelar konser album ‘Kepada, Yang Terhormat’ di M Bloc Live House, Jakarta. Raissa menutup gelaran konser album dengan sempurna di Jakarta.
SEBAGAI bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial, penyanyi solo, Rossa, menyalurkan zakat mal senilai Rp500 juta untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam di sejumlah wilayah di Sumatra.
Rossa mengaku bahwa ini adalah pengalaman pertamanya terlibat dalam sebuah proyek seni di luar keperluan komersial.
Belum Siap Dewasa adalah lagu tentang perasaan takut tumbuh besar dan meninggalkan masa sekolah yang penuh tawa dan teman-teman.
Paa Perasuk menarik perhatian tidak hanya karena alur ceritanya yang unik tetapi juga karena berhasil mengandeng penyanyi internasional Anggun C. Sasmi untuk debut.
PENYANYI muda Prince Poetiray berhasil menyabet penghargaan Pendatang Baru Terbaik Terbaik di AMI Awards 2025. Musisi berusia 11 tahun itu merebut penghargaan lewat lagu Selalu Ada di Nadimu.
DIVA Indonesia, Ruth Sahanaya, mengumumkan bakal menggelar spesial show bertajuk ‘September In Love’ di Mantra PIK, Jakarta. Digelar pada 11 September 2024,
TIKET special show Laufey di Java Jazz Festival 2024 sudah sold out alias habis terjual.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved