MALAM penghargaan Golden Globes akan tetap digelar meski NBC memutuskan tidak menayangkan malam penghargaan itu karena kecewa dengan minimnya keberagaman dan transparansi di pihak penyelenggara perhelatan itu.
Asosiasi Wartawan Asing Hollywood (HFPA), yang menentukan pemenangan Golden Globes dan menjadi sorotan atas tuduhan rasisme, seksisme, perundingan, dan korupsi, mengatakan pemenang penghargaan bagi insan televisi dan film itu akan diumumkan pada 9 Januari mendatang.
Tidak dijelaskan bagaimana penghargaan itu akan dibaggikan atau apakah akan ada ada upacara yang dilangsungkan.
Baca juga: Ini Kisah Anupam Tripathi Hingga Bisa Bintangi Squid Game
Pasalnya, NBC membatalkan penayangan malam penghargaan itu pada mei lalu setelah sejumlah studio besar Hollywood menarik keterlibatan mereka dalam HFPA dan sejumlah bintang Hollywood seperti Tom Cruise dan Scarlett Johansoon mengecam organisasi itu.
Sementara itu, Netflix dan Amazon Studios menegaskan mereka tidak akan bekerja sama dengan HFPA hingga ada perbaikan dalam tubuh organisasi itu.
Kontroversi itu berawal dari laporan pada Februari lalu yang menyebut tidak ada wara kulit hitam di dalam organisasi HFPA. (AFP/OL-1)