Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Pemerintah Siapkan Rp12 Triliun Agar Lulusan SMA Bisa jadi Pekerja Migran

M Ilham Ramadhan Avisena
04/11/2025 22:08
Pemerintah Siapkan Rp12 Triliun Agar Lulusan SMA Bisa jadi Pekerja Migran
Calon pekerja migran melakukan simulasi perawatan saat praktik perawatan untuk lansia yang nantinya akan bekerja di Jepang.(ANTARA FOTO/Fauzan)

Pemerintah menyiapkan dana Rp12 triliun untuk beasiswa kursus bagi lulusan SMA/SMK yang ingin bekerja di luar negeri. Program tersebut bakal dijalankan pada akhir tahun ini dan berlanjut di tahun depan.

Hal itu diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar seusai rapat terbatas dengan Presiden Prabowo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (4/11). 

"Pemerintah akan memperbanyak beasiswa kursus kapasitas lulusan SMA dan SMK yang mau bekerja ke luar negeri dengan skill-skill welder, caregiver, hospitality, kemudian kegiatan-kegiatan pelatihan bahasa bagi pasar luar negeri yang sangat besar jumlahnya," jelasnya. 

Program beasiswa kursus itu, kata Muhaimin, juga ditujukan sebagai pelatihan dan peningkatan mutu bahasa para calon tenaga kerja yang akan bekerja di luar negeri. (Mir/P-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya