Headline
RI-AS membuat protokol keamanan data lintas negara.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
KETUA Dewan Penasehat Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan penambahan anggaran pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) bakal membuat perekonomian Indonesia tumbuh tinggi.
Ekonomi yang ditargetkan melaju 5,2% tahun ini diproyeksikan akan mendapatkan dorongan tambahan pertumbuhan 2% dari penambahan anggaran program MBG. Dengan kata lain, Indonesia berpotensi memiliki pertumbuhan hingga 7% di tahun ini.
"Dengan pengeluaran Rp71 triliun untuk makanan gratis, itu akan menambah 0,83% terhadap pertumbuhan ekonomi. Dengan tambahan Rp100 triliun, prognosis mereka (Bappenas) adalah pertumbuhan tambahan 2%," ujar Hashim dalam sesi panel pada acara Indonesia Economic Summit (IES) 2025, Jakarta, Rabu (19/2).
Dia mengatakan, itu merupakan potensi ekonomi yang perlu dimanfaatkan oleh Indonesia. Apalagi program itu disebutnya secara langsung menggerakkan perekonomian lokal.
Melalui program MBG, ekonomi skala kecil di tiap daerah akan bergerak dan melahirkan pemerataan ekonomi. Pasalnya penyediaan makanan dilakukan setiap hari untuk 82 juta orang penerima MBG.
"Kita akan membutuhkan 82 juta telur setiap hari. Kita akan membutuhkan 82 juta paha ayam, paha bawah ayam, sayap ayam setiap hari. Kita akan membutuhkan sayur setiap hari. Kita akan membutuhkan beras setiap hari. Kita akan membutuhkan tahu, tempe setiap hari," imbuh Hashim yang juga merupakan adik dari Presiden Prabowo Subianto.
"Itu dorongan besar, stimulus besar bagi ekonomi. Dan kami memperkirakan hanya dengan program parsial, Rp171 triliun. Itu sudah 2 persen pertumbuhan ekonomi tambahan. Itu hanya aritmatika dasar, matematika dasar," pungkasnya. (Mir/M-3)
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan Indonesia menunggu hasil negosiasi tarif dengan pemerintah Amerika Serikat.
Indonesia kini resmi memiliki wadah kolaboratif dan strategis untuk pengembangan teknologi dan pemanfaatan biochar melalui dibentuknya Asosiasi Biochar Indonesia Internasional.
VP Corporate Communications Arsari Group Ariseno Ridhwan membantah kabar yang mengaitkan Hashim S. Djojohadikusumo dengan kepemilikan saham PT Tambang Mas Sangihe (TMS)
Jokowi bertemu dengan adik Presiden Prabowo Hashim Djojohadikusumo, di Solo, (Jumat (7/3). Ketua Umum (Ketum) Pro Jokowi (Projo), Budi Arie menegaskan pertemuan itu silaturahmi.
Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan Indonesia bakal menjadi pusat manufaktur di kawasan Global South (Asia, Afrika, dan Amerika Latin).
Polres Garut berpartisipasi dalam program ini melalui Yayasan Kemala Bhayangkari. Di Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), mereka menyediakan 3.500 porsi.
Selain pelayanan kesehatan, ratusan warga Desa Batas Batu Distrik Krepkuri, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan menikmati bantuan makan bergizi dan paket sembako serta air bersih
Dalam kunjungan tersebut, Wagub Kepri didampingi oleh Tim Pengendalian Percepatan Pembangunan Provinsi Kepri, Gunawan Satari.
MEDIAINDONESIA.COM, 6 Juli 2025, menurunkan berita berjudul ‘BGN Sebut Penerima MBG sudah Melebihi Penduduk Singapura’.
DIREKTUR Eksekutif Observo Center, Muhammad Arwani Deni mendorong agar program strategis nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) bersih dari praktik-praktik manipulatif
BGN sebut pekan depan akan ada penambahan penerima manfaat Makan Bergizi Gratis (MBG) sejumlah 1,2 juta, total yang akan dilayani di pekan depan itu totalnya sudah hampir 7 juta.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved