Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
DENGAN meredanya pendami covid-19, bisnis restoran yang sempat 'mati suri' kembali bangkit. Tak hanya itu, restoran-restoran baru pun bermunculan.
Kebangkitan bisnis restoran mulai dirasakan beberapa restoran. Tak hanya bangkit, omzet dari restoran yang menawaran menu baru ternyata meningkat.
Belum lama ini restoran steak peraih Rekor MURI dan restoran steak halal dengan cabang terbanyak, Waroeng Steak & Shake merilis varian menu baru yaitu Chicken BBQ Grill.
Baca juga: Beri Apresiasi, Waroeng Steak Berangkatkan 16 Karyawan Umrah Gratis
Sesuai dengan namanya, Chicken BBQ Grill berisi daging ayam yang dipanggang dengan balutan saus barbeque atau BBQ. Selanjutnya, disajikan dengan mix vegetables dan kentang lokal khas Waroeng Steak.
Menu baru tersebut memang cukup berbeda, pasalnya baru kali ini Waroeng Steak mengeluarkan varian steak dengan saus barbeque sejak 23 tahun silam. Selama ini hanya ada steak dengan brown sauce dan cheese sauce.
Baca juga: Ini Salah Satu "Rahasia" Waroeng Steak and Shake Terus Berkembang
“Kami tidak menyangka steak baru kami mendapat respon yang bagus dari para konsumen sehingga dalam tiga bulan sejak menu tersebut kami rilis sudah terjual hampir 200 ribu porsi dengan kisaran omzet sekitar Rp 6,7 miliar,“ ujar Darwoto Manejer Marketing PT Waroeng Steak Indonesia, Jumat (7/7).
Raihan Omzet yang Fantastis
"Tentunya, ini omzet yang cukup fantastis bagi kami yang dihasilkan hanya satu menu saja. Artinya menu Chicken BBQ Grill tersebut sangat diterima oleh para konsumen kami,” imbuhnya.
Baca juga: Kopitiam dari Singapura Heavenly Wang Telah Bersertifikat Halal
Restoran yang menjadi sponsor utama pebulu tangkis pasangan Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan tersebut memang terlihat cukup sering menghadirkan menu-menu baru guna memenuhi keinginan pelanggannya.
Siap Luncurkan Es Krim
Saat ditanya, menu baru apalagi yang akan dihadirkan dalam waktu dekat, pria yang akrab disapa Masde tersebut memberikan bocoran bahwasannya Waroeng Steak akan mengeluarkan menu es krim untuk pelanggannya.
"Menu es krim tersebut sudah melalui tahap riset yang panjang dan food test berulang kali untuk mendapatkan rasa yang unik dan berbeda dari es krim yang sudah beredar di pasaran," jelasnya. (RO/S-4)
World's 101 Best Steak Restaurants merupakan peringkat tahunan bergengsi yang dikurasi oleh Upper Cut Media House yang berbasis di London.
Promo Amigos berlaku setiap hari dengan menu berbeda, cocok banget buat kamu yang pengen coba semua tanpa bikin kantong bolong.
Bacchus juga menghadirkan pilihan Wine (Wine List) dari berbagai negara yang sudah dikurasi dengan cermat oleh Sommelier Internasional.
Steak yang tersedia tidak hanya cocok untuk makan malam, tetapi juga menawarkan berbagai menu makan siang.
Faktanya, banyak hotel saat ini yang tutup akibat kebijakan efisiensi pemerintah dan kurangnya kunjungan wisatawan.
Dengan mengusung konsep live-fire kitchen yang dramatis, ERRE & Urrechu Jakarta menyajikan hidangan yang dimasak langsung di atas bara api.
IRONWOOD Steak & Grill, steakhouse premium dengan filosofi “Steakhouse with Vibrant Soul of Asian Cuisine" menghadirkan sebuah perhelatan kuliner inovatif bertajuk Steak Wars.
Chef Denny Boy Gunawan menghadirkan steak dengan cita rasa Asia di Ironwood Steak & Grill, Topgolf, Jakarta.
Restoran lokal yang pertama kali didirikan pada 2000 di Yogyakarta ini kini telah memiliki 106 cabang yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia.
Kimaya Café di Kimaya Braga Bandung by HARRIS mempersembahkan 8 menu terbaru bertema Steak House, menghadirkan pilihan steak daging berkualitas untuk para tamunya.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved