INDEKS Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (20/3) pagi terpantau kembali masuk ke zona merah seiring minimnya katalis positif yang datang dari dalam dan luar negeri.
Meski indeks acuan tak bersemangat, namun para investor bisa mengambil kesempatan itu mencari saham bagus yang terdiskon untuk diakumulasi.
Perdagangan tercatat masuk ke level 6.655. Level tertinggi di 6.678 dan terendah di 6.650. Volume perdagangan pagi ini tercatat sebanyak 946 miliar lembar saham senilai Rp417 miliar. Sebanyak 154 saham menguat, sebanyak 190 saham melemah, dan sebanyak 218 saham stagnan.
Baca juga: IHSG Masih Parkir di Zona Merah
Senada dengan IHSG, bursa saham Asia melemah pada awal perdagangan Senin pagi, di tengah kesepakatan penyelamatan Credit Suisse akhir pekan lalu dan upaya bersama bank-bank sentral untuk menopang kepercayaan pasar. Namun perdagangan tegang dan bergejolak karena ketakutan penularan mengintai saham-saham keuangan.
Baca juga: IHSG Masih Downtrend akibat Sentimen Global
Ekuitas bank di Tokyo yang terpukul melambung 1,0 persen, sementara Nikkei yang lebih luas turun 0,2 peren. Saham keuangan di Australia turun 0,8 persen dan ASX indeks S&P/ASX 200 melemah 0,5 persen dan indeks KOSPO Korea Selatan terkerek 0,2 persen seteah dibuka melemah. (Medcom/Z-6)