Selasa 07 Maret 2023, 10:40 WIB

TNI Siap Bantu Korban Kebakaran Depo BBM Pertamina Plumpang

Faustinus Nua | Ekonomi
TNI Siap Bantu Korban Kebakaran Depo BBM Pertamina Plumpang

Dok. Dispen TNI AU
TNI menyerahkan bantuan ke masyarakat korban kebakaran Depo Pertamina

 

PANGLIMA TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengungkapkan TNI siap membantu semaksimal mungkin kebutuhan warga korban kebakaran Depo BBM Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. 

Hal itu disampaikannya saat meninjau lokasi kebakaran didampingi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali.

"Sekarang kita lihat semuanya sudah seperti ini. Pada kesempatan ini, saya akan melihat nanti bagaimana, untuk mengambil langkah-langkah untuk para prajurit kita," ujar Pangima TNI dalam keterangannya, Selasa (7/3).

Baca juga: Kebakaran Depo Plumpang, PKS Minta Jangan Perpanjang Polemik

Sejauh ini, kata Yudo, pihaknya tidak ingin mendahului pemerintah. TNI akan menunggu keputusan pemerintah, terkait langkah apa yang akan dilakukan TNI dalam membantu korban kebakaran tersebut.

Adapun, Panglima TNI beserta Kastaf Angkatan mendatangi lokasi kebakaran sekitar pukul 16.30 WIB, dengan menaiki buggy car (mobil golf) dari Koramil Koja. Kunjungan itu merupakan bentuk dukungan TNI kepada warga korban kebakaran.(Z-3)

Baca Juga

Ist/Kementan

Optimalkan Lahan Tidur, Kementan Siapkan Keerom Jadi Sentra Komoditas Jagung Nasional

👤mediaindonesia.com 🕔Rabu 22 Maret 2023, 08:28 WIB
Kementan bersama jajaran setempat melaksanakan giat tanam jagung di Kampung Wambes, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom,...
AFP/Fabrice Coffrini

Gerak Cepat AS dan Swiss dalam Penanganan Kegagalan Bank

👤Mediaindonesia.com 🕔Rabu 22 Maret 2023, 08:01 WIB
Hal ini  karena Credit Suisse merupakan bank yang cukup krusial secara...
Dok.ist

Pertamina Geothermal Siapkan Belanja Modal US$250 juta pada 2023

👤Mediaindonesia.com 🕔Rabu 22 Maret 2023, 07:05 WIB
Di bawah Subholding Pertamina New Renewable Energy (Pertamina NRE) ini menyiapkan investasi sebesar US$1,6 miliar  dalam lima tahun ke...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya