Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPALA Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman memprediksi perputaran uang pada masa Natal dan Tahun Baru (Nataru) akan mencapai kisaran Rp50 triliun sampai Rp75 triliun. Hal ini karena Nataru merupakan momentum musiman yang akan mengakselerasi perputaran uang di dalam negeri.
"Secara musiman pergerakan atau perputaran uang akan naik menjelang libur Nataru. Jadi memang akan lebih tinggi (perputaran uang dibandingkan hari biasa) bisa puluhan triliun mungkin di Rp50 triliun sampai Rp75 triliun," ungkapnya kepada Media Indonesia, Senin (19/12).
Faisal menambahkan bahwa perputaran uang selama Nataru ini akan berkontribusi pada pertumbuhan konsumsi rumah tangga. Menurutnya, sumbangsih Nataru pada konsumsi rumah tangga secara tahunan dapat mencapai 0,2%.
Secara terpisah, Direktur Eksekutif Segara Institute Piter Abdullah menegaskan perputaran uang atau kenaikan belanja pada akhir tahun yang hanya berlangsung singkat tidak akan mengubah perekonomian secara keseluruhan tahun ini. "Tahun 2022 perekonomian diperkirakan tetap tumbuh sekitar 5,3%," ujar Piter.
Secara keseluruhan, Piter memprediksi bahwa perputaran uang pada tahun ini dipastikan lebih besar dari tahun lalu. Hal ini disebabkan pandemi covid-19 yang dikatakan sudah melandai dan keyakinan masyarakat terhadap kondisi perekonomian sudah tinggi. "Ini terutama disebabkan oleh kelompok menengah atas yang memiliki kontribusi terhadap konsumsi mencapai 80%," pungkasnya. (OL-14)
Dapatkan diskon hingga Rp 1,3 juta di Shopee, Tokopedia, & Lazada! Simak tips belanja hemat akhir tahun pakai promo BRI dan Ceria di sini.
Perilaku seperti belanja berlebih, mengambil pinjaman, atau menghamburkan uang dijadikan sebagai cara tidak langsung mengurangi stres, kesepian, atau rasa tidak berdaya.
Dengan desain arsitektur yang modern dan dinamis berpadu dengan elemen hijau serta ruang terbuka, mal ini menghadirkan suasana hangat dan elegan.
Anggaran rumah tangga kelas menengah bergeser ke kebutuhan pokok dan pendidikan, sementara belanja fesyen, makan di luar, serta rekreasi dipangkas atau ditunda.
KOMPETISI Rak Display 2025 diikuti kurang lebih 120 toko retail dari berbagai cabang yang menjadi mitra PT AMBPI.
Dalam satu aplikasi, konsumen bisa membeli lebih dari 15.000 pilihan produk yang dapat dikirim dalam hitungan menit ke lokasi konsumen.
Gaya hidup anak muda dalam mengonsumsi komoditas harian seperti kopi, teh, cokelat, dan produk kelapa sawit memiliki dampak signifikan terhadap keberlanjutan lingkungan dan sosial.
Direktur Ekonomi Celios, Nailul Huda, menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi di kuartal IV 2025 tidak akan mencapai seperti yang ditargetkan pemerintah yakni di angka 5,4-5,6%.
Data Kementerian Lingkungan Hidup menunjukkan volume sampah nasional mencapai 70,6 juta ton pada 2024. Angka ini berpotensi membengkak menjadi 82 juta ton per tahun pada 2045.
MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan tambahan penempatan dana pemerintah di bank Himbara cukup menjaga likuiditas dan transmisi kredit yang optimal.
Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKI) menyampaikan pandangan resmi terkait dampak tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) terhadap konsumsi masyarakat dan pertumbuhan industri nasional.
Anggaran rumah tangga kelas menengah bergeser ke kebutuhan pokok dan pendidikan, sementara belanja fesyen, makan di luar, serta rekreasi dipangkas atau ditunda.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved