Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Perdagangan (Kemendag) akan melakukan intervensi harga melalui operasi pasar untuk mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Kemendag juga akan berkoordinasi dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas) dalam melakukan operasi pasar tersebut.
"Kalau memang terjadi lonjakan harga pangan, akan dilakukan operasi pasar. Instrumennya sudah ada di Bapanas untuk mengintervensi harga dan juga transportasinya," ujar Plt Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Syailendra, Senin (28/11).
Baca juga: Cuaca Ekstrem, Harga Bapok Di Bangka Belitung Melonjak
Pihaknya juga mendorong pemerintah daerah (pemda) untuk ikut mengintervensi harga pangan, jika terjadi kenaikan harga jelang Nataru. Pemda pun disarankan segera menggunakan dana alokasi maupun dana dari pengalihan subsidi BBM, untuk mengintervensi harga kebutuhan pokok.
"Pemda juga perlu mengintervensi hal itu dengan menggunakan anggaran yang ada. Seperti, dana alokasi maupun dana dari pengalihan subsidi BBM," jelasnya.
Baca juga: Harga Beras di Kota Depok Merangkak Naik Jelang Nataru
"Jika pemda dapat bersama-sama melakukan langkah tersebut, tentunya insyaallah harga (kebutuhan pokok) dapat terkendali," imbuh Syailendra.
Saat ini, Kemendag terus melakukan pemantauan secara berkala terhadap stok dan harga pangan di sejumlah daerah. "Pastinya Kemendag akan terus melakukan pemantauan menjelang Nataru," tutupnya.(OL-11)

Jadi sumbangannya dalam bentuk makanan instan, kemudian pakaian, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya yang sudah kami identifikasi yang dibutuhkan oleh saudara-saudara kita.
Impor pakaian bekas ini selalu terjadi di mana pun. Pelaku juga sudah punya jaringan dan bekerja secara profesional.
KEMENTERIAN Perdagangan (Kemendag) memusnahkan sebanyak 16.591 balpres pakaian bekas impor ilegal dari 19.931 temuan balpres pakaian bekas impor ilegal.
Pemerintah secara serius menargetkan penurunan signifikan pada biaya logistik nasional dalam rangka meningkatkan daya saing industri dan nilai tambah perekonomian.
TEMUAN pestisida etilen oksida pada produk mi instan merek Indomie Rasa Soto Banjar Limau Kulit yang beredar di Taiwan tengah ramai. Kementerian Perdagangan (Kemendag) buka suara
Langkah ini diambil untuk menanggapi temuan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat.
Produksi kedelai dalam negeri hanya berkisar 300– 500 ribu ton per tahun, sementara kebutuhan nasional mencapai 2,8 juta hingga 3 juta ton.
Tinjauan langsung penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Penurunan harga beras terjadi
MENJELANG perayaan Imlek 2025, Pemerintah Kota (Pemko) Batam melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) mengambil langkah proaktif untuk memastikan ketersediaan bahan pokok.
Pemerintah melalui Bapanas membangun kios pangan di berbagai daerah sebagai bagian dari upaya sinergis dalam stabilisasi pasokan dan harga pangan.
Harga pangan yang relatif stabil di level tinggi telah mengikis daya beli masyarakat. Kondisi itu akan semakin buruk jika ke depan ada kenaikan biaya lain.
Komoditas seperti jagung yang memiliki potensi besar dalam mendukung perekonomian nasional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved