Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Utama (Dirut) PT Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengaku mendapat paksaan soal pembukaan rute penerbangan. Pasalnya, pihaknya berkeyakinan penutupan rute tersebut karena tidak membawa keuntungan bagi maskapai akibat sepi penumpang.
Rute Garuda diturunkan dari 237 menjadi 140 rute atau ada 97 rute yang ditutup. Hal ini disampaikan Irfan saat Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI, di Kompleks Senayan, Selasa (9/11).
"Soal business plan, pertama Garuda harus untung. Kita tahu bikin untung, enggak usah gaya-gayaan, kita tahu. Tapi, selama ini kita terdesak bikin kami enggak untung karena ada banyak tekanan membuka rute," ungkapnya
Salah satu rute penerbangan yang ditutup Garuda ialah Bandar Udara Internasional Juwata di Tarakan, Kalimantan Utara. Irfan pun meminta pengertian soal penutupan ini untuk kepentingan bisnis maskapai itu yang tengah dirundung masalah finansial akibat utang yang mencapai US$9,8 miliar.
"Jadi bapak-bapak (di Komisi VI DPR) mohon dukungan, apabila kami bilang enggak, kita tutup, seperti di Tarakan. Saya bilang ini enggak untung. Maaf, bapak mending pilih pesawat lain atau lewat darat. Maaf, kita enggak bisa lakukan itu," ujar Dirut Garuda ini.
Begitu pun dengan rute internasional, seperti penerbangan ke Amsterdam, Belanda, lalu ke London, Inggris juga sudah ditutup sementara rutenya oleh Garuda akibat sepi penumpang. Sementara, Tiongkok, Australia dan negara lainnya masih dibuka karena dianggap menguntungkan perusahaan.
"Ke Tiongkok, Australia masih terbang, ini masih untung karena (mengangkut) isi kargo. Yang semua diterbangkan sekarang kebanyakan kargo. Itu pun terbangnya seminggu sekali. Jeddah kita masih tutup, Amsterdam juga," sebutnya.
Sebagian pesawat Garuda pun telah dikembalikan kepada lessor seperti pesawat Boeing 737 karena masalah utang penyewaan. Jumlah pesawat yang diterbangkan Garuda oun akan menurun drastis, dari 202 pesawat di 2019, menurun menjadi 134 pesawat di 2022.
Wakil Menteri BUMN II, Kartika Wirjoatmodjo menuturkan, dari 142 unit pesawat yang dimiliki Garuda, saat ini yang beroperasi hanya 50-60 unit. Pesawat tersebut dioperasikan di rute-rute potensial seperti ke bandara Ngurah Rai di Denpasar, Bali. (Ins/OL-09)
PENYUSUNAN Naskah Akademik Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset merupakan langkah strategis dalam memperkuat sistem penegakan hukum nasional.
Legislator PDIP Edy Wuryanto mendesak pemerintah memprioritaskan pemenuhan dokter spesialis di daerah 3T serta mencegah mahalnya pendidikan kedokteran.
Siapa Sudewo? Simak profil Bupati Pati yang dilantik pada 2025, lengkap dengan biodata, karier politik, dan perjalanan menuju kursi kepala daerah.
Ketua Komisi II DPR RI Rifqinizamy Karsayuda memastikan mekanisme pemilihan presiden dan wakil presiden (Pilpres) tetap dilakukan secara langsung oleh rakyat.
Ahmad Safei meminta Kementerian Perhubungan bersama Basarnas, TNI, dan Polri untuk segera melakukan pencarian korban hilangnya pesawat ATR 42-500
Wakil Ketua Komisi V DPR RI mendesak Kemenhub melakukan audit soal insiden hilangnya kontak pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) dengan registrasi PK-THT di wilayah Maros
Daftar maskapai paling sering delay di dunia sepanjang 2025. Ryanair, easyJet, Frontier hingga JetBlue mencatat tingkat keterlambatan tertinggi.
Pembukaan rute ini dinilai semakin memperkuat konektivitas Jawa Tengah dengan Jawa Barat dan Jawa Timur.
Penyesuaian TBA dinilai penting untuk menjaga keseimbangan ekosistem industri penerbangan
Mukhtara Air merupakan maskapai bagian dari Manazil Al Mukhtara Company Holding, perusahaan yang berbasis di Madinah, Arab Saudi.
Keempat maskapi tersebut adalah Lion Air, Airfast Indonesia, Sriwijaya Air, dan NAM Air.
Program ini juga menjadi wujud dukungan terhadap pengembangan ekosistem kendaraan listrik ramah lingkungan di Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved