Headline
Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.
HINGGA 6 Juli, Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) telah menyalurkan kredit kepada UMKM sebesar Rp 11 triliun. Penyaluran kredit berasal dari penempatan dana pemerintah sebesar Rp 30 triliun dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
"Terhadap penempatan dana tersebut, tercatat dari 25 Juni sampai 6 Juli, Himbara telah melakukan penyaluran kredit kepada 132 ribu nasabah dengan nilai Rp 11 triliun," ujar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, seusai peluncuran Penjaminan Kredit Modal Kerja UMKM secara virtual, Selasa (7/7).
Baca juga: Penjaminan Kredit Modal Kerja Bisa Dimanfaatkan Seluruh UMKM
Himbara yang beranggotakan BTN, BNI, BRI dan Bank Mandiri tersebut, lanjut dia, terus menyalurkan kredit kepada pelaku UMKM. Itu dengan mempertimbangkan jenis industri dan performa UMKM selama periode penyaluran kredit.
Ketentuan penempatan uang negara pada bank umum diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomot 71 Tahun 2020. "Penempatan uang negara merupakan bagian dari pengelolaan kelebihan kas. Bertujuan mendukung pemulihan sektor riil dalam menghadapi pandemi covid-19," jelas Erick.
Untuk mendukung penyaluran kredit UMKM, pemerintah meluncurkan penjaminan kredit modal kerja baru bagi sektor UMKM. Program tersebut didukung Himbara, Askrindo, Jamkrindo dan Reasuransi Indonesia Utama.
Baca juga: Terkendala Dana, Pembangunan Tol Trans Sumatra Baru 14%
"Hal ini diharapkan dapat mendukung perbankan untuk terus melakukan penyaluran kredit ke UMKM. Dengan baik dan tepat sasaran sesuai kebutuhan," pungkasnya.
Kementerian BUMN bersama Kementerian Keuangan dikatakannya terus mengawasi pelaksanaan program tersebut. Tujuannya agar penjaminan dan penyaluran kredit modal kerja dapat berjalan cepat dan tepat.(OL-11)
PT Pertamina berhasil meraih penghargaan tertinggi sebagai Pembina UMKM Paling Berdedikasi dalam ajang UMKM BUMN Award 2025.
RUU BUMN Perubahan diajukan karena adanya urgensi nasional pembentukan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).
Rini menjelaskan bahwa Tom Lembong pernah menugaskan PT PPI untuk mengendalikan harga gula melalui kerja sama dengan produsen gula dalam negeri.
Mulai dari masa awal kemerdekaan yang fokus pada konektivitas dasar antarwilayah, hingga era Orde Baru yang membangun jalan nasional, pelabuhan, dan irigasi.
Perjalanan usaha sering kali berawal dari kecintaan pada tradisi keluarga. Inilah yang dialami Ratna, pemilik Baker’s Gram, sebuah UMKM di bidang kuline.
PENGAMAT badan usaha milik negara (BUMN) Toto Pranoto menyoroti peran penting PT Pegadaian untuk terus tumbuh dan berkembang bersama masyarakat.
Persetujuan telah diberikan untuk penerbitan kredit plastik untuk Inoctcle berdasarkan verifikasi daur ulang 84.000 metrik ton limbah plastik
Kejagung juga akan menelusuri aliran dana yang diajukan sebagai modal kerja, namun, diselewengkan.
PT CRIF Lembaga Informasi Keuangan (CLIK) menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Perhimpunan Bank Perekonomian Rakyat Indonesia (Perbarindo).
Anggota Komisi XI DPR RI, Melchias Marcus Mekeng, menyambut baik wacana permodalan Koperasi Desa Merah Putih melalui pinjaman Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).
Menurutnya, perbankan juga perlu menyesuaikan struktur biaya dana, termasuk dana pihak ketiga dan bunga kredit, agar penyaluran kredit semakin efektif.
Bank Indonesia mencatat, sebanyak 38,1 juta UMKM telah menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) untuk menerima pembayaran.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved