Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KENAIKAN harga komoditas bawang putih dan cabai akhir-akhir ini membuat Kementerian Pertanian (Kementan) mengambil langkah aksi dengan menggelar pasar murah di beberapa wilayah.
Pada Kamis (13/2), Kementan menggelar pasar murah bawang putih dan cabai yang dilaksanakan di lima pasar di wilayah Surakarta, Jawa Tengah, yaitu: Pasar Gede, Pasar Nusukan, Pasar Rejosari, Pasar Harjodaksino dan Pasar Gading.
Selain itu, Kementan mendistribusikan bawang dan cabai ke Toko Tani Indonesia Center di Daerah Istimewa Yogyakarta.
"Komoditas pangan biasa naik turun, yang tidak biasa itu jika naiknya berlebihan atau turunnya berlebihan," ujar Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo saat melepas 10 kendaraan pengangkut bawang putih dan cabai dalam rangkaian gelar pasar murah tersebut.
"Kami mempunyai hitungan, kalau naiknya pada sekian persen itu masih tingkat normal. Jika kenaikannya melonjak, kami dekatkan pasar dengan mengangkut komoditas pangan dari wilayah panen," jelas Menteri yang biasa akrab disapa SYL tersebut.
Sedikitnya 12 ton bawang putih berasal dari importir yang tergabung dalam Perkumpulan Pelaku Usaha Bawang dan Sayuran Umbi Indonesia (Pusbarindo) dan 10 ton cabai, masing masing 5 ton untuk rawit merah dan 5 ton cabai merah keriting yang digelontorkan dari Kabupaten Wajo, Provinsi Sulawesi Selatan.
Lebih lanjut SYL minta masyarakat tidak perlu panik dengan kenaikan harga bawang putih. Pasalnya stok bawang putih masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Mentan melansir bahwa stok bawang putih masih tersedia sekitar 88 ribu–120 ribu ton. Ia juga menyebut akan ada tambahan stok hingga 50 ribu ton dari panen yang akan berlangsung di akhir februari hingga maret 2020.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementan, Agung Hendriadi mengungkapkan, gelar pasar murah telah dilaksanakan sejak 30 Januari lalu di berbagai daerah di Indonesia guna mengatasi kenaikan harga komoditas pangan.
Selain itu, pihaknya juga telah mengidentifikasi wilayah-wilayah yang mengalami kenaikan harga yang cukup tinggi khususnya untuk komoditas bawang putih dan cabai.
"Gelar pasar murah ini kita upayakan terus menerus hingga harga bawang putih dan cabai bisa turun," kata Agung.
Dalam gelar pasar murah kali ini, harga cabai rawit merah dibanderol seharga Rp 35.000,-/kg, cabai merah keriting Rp 30.000,-/kg dan bawang putih Rp 30.000/kg.
Harga ini di bawah harga pasar yang masih cukup tinggi. Berdasarkan pantauan di laman Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) per 12 Februari 2020, rerata harga eceran cabai merah keriting sebesar Rp55 ribu per kg, cabai rawit merah Rp57 ribu per kg, dan bawang putih sebesar Rp57 ribu per kg.
Antusiasme masyarakat menyambut gelar pasar murah terlihat dari antrian pengunjung yang akan membeli bawang putih dan cabai. Sunari, salah seorang pembeli mengungkapkan kegembiraannya dengan adanya gelar pasar murah ini.
"Saya kan pedagang makanan, jadi kalau harga naik kita juga mengalami kesusahan. Bawang putih dan cabai yang dijual murah ini sangat membantu," ujarnya. (OL-09)
Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur wajib yang hampir selalu digunakan dalam berbagai masakan Nusantara maupun internasional.
SEJUMLAH ilmuwan dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sharjah, Uni Emirat Arab, melaporkan bahwa ekstrak bawang putih berpotensi dimanfaatkan sebagai obat kumur cegah bau mulut.
Peneliti menemukan makanan seperti bawang putih, sayuran hijau, daging, hingga kebiasaan minum alkohol dapat mengubah aroma tubuh.
Bawang putih bukan sekadar bumbu dapur. Satu siung kecil ternyata menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan. Mengonsumsi bawang putih secara rutin bisa menjadi “obat alami”.
Brokoli, kembang kol, dan kubis mengandung sulforaphane, zat yang mampu memperkecil ukuran tumor hingga 50%.
KONSUMSI bawang putih ternyata secara teratur ke dalam makanan ternyata terbukti dapat menjaga kadar gula darah dan kolesterol tetap terkendali.
Gubernur Bangka Belitung. Hidayat Arsani mengatakan, cabai merupakan salah satu pangan yang menyumbang inflasi di Babel.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga bahan kebutuhan pokok masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, kembali normal sementara, pasokan maupun stok aman dan lancar menjelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
Kebutuhan cabai besar di Kepri mencapai 12.074 ton per tahun. Namun, produksi lokal saat ini baru berada di angka 4.508 ton.
Telur ayam dijual Rp22 ribu per kg, sementara harga di pasaran Rp28 ribu per kg. Gula pasir dijual Rp14.500 per kg, lebih murah dibanding harga pasar Rp17 ribu per kg.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved