Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
INDONESIA terus berupaya membuktikan kepada dunia bahwa industri sawit Tanah Air dijalankan secara berlelanjutan dan memperhatikan kelestarian lingkungan.
Berdasarkan data Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO), minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) berkelanjutan yang berhasil diproduksi dunia mencapai lebih dari 13 juta ton. Sebanyak 52% dari total tersebut berasal dari produksi Indonesia.
Direktur Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) Herdrajat Natawijaya mengatakan hal itu tentu menjadi prestasi besar bagi industri sawit dalam negeri.
"Kini kita bisa mengklaim diri sebagai produsen sawit berkelanjutan terbesar di dunia," ujar Herdrajat di Jakarta, Kamis (9/5).
Baca juga : Pemerintah Bentuk Satgas Lawan Diskriminasi Sawit
Capaian itu menjadi bekal penting bagi Indonesia dalam menangkal serangan-serangan pihak luar terutama Uni Eropa yang menuduh industri sawit dijalankan secara tidak berkelanjutan.
"Kami yakin angka hasil CPO berkelanjutan yang dipasok Indonesia kepada dunia akan terus bertambah seiring waktu berjalan," tuturnya.
Senior Managing Director Sinar Mas Agri, Agus Purnomo mengungkapkan kesadaran para pelaku usaha sawit, termasuk para petani, akan budi daya yang berkelanjutan memang sudah cukup tinggi.
"Mereka melakukan banyak perbaikan. Karena dengan perbaikan itu, produksi yang dihasilkan juga akan semakin bagus. Perusahaan-perusahaan sawit pun sudah menjalankan prinsip tranparansi dan akuntabilitas. Kami sangat terbuka tentang sumber produksi tandan buah segar (TBS) yang dihasilkan para petani mitra," jelasnya. (OL-8)
Samasindo menargetkan tingkat pemanfaatan kapasitas produksi hingga 80% pada 2025, meski perusahaan baru memulai operasi komersial pada awal September.
Polri mengungkap kronologi penindakan dugaan pelanggaran ekspor CPO oleh PT MMS di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Presiden Prabowo Subianto mengecam keras korupsi sumber daya alam, menyebutnya sebagai subversi ekonomi.
Harga Referensi CPO meningkat US$43,80 atau 4,81% dari HR CPO periode 1-31 Agustus 2025 yang tercatat sebesar US$910,91/MT.
Sekjen CPOPC yang baru Izzana Salleh merupakan sosok yang memiliki pengalaman pada sektor kebijakan publik, kepemimpinan korporat, hingga advokasi nirlaba global.
Dewan Negara-Negara Penghasil Minyak Sawit (Council of Palm Oil Producing Countries/CPOPC) secara resmi mengumumkan transisi kepemimpinan eksekutifnya.
Ursula menjelaskan bahwa perjanjian perdagangan antara Indonesia dan Uni Eropa itu dinamakan sebagai Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).
Kemenangan di WTO menjadi bukti Indonesia berada di jalur yang benar dalam memperjuangkan kelapa sawit dan biodiesel.
Putusan WTO yang memenangkan Indonesia sekaligus memperlancar kembali akses pasar kelapa sawit sebagai bahan baku biofuel ke depannya.
PEMERINTAH Indonesia berhasil membuktikan diskriminasi oleh Uni Eropa (UE) dalam sengketa dagang kelapa sawit di Badan Penyelesaian Sengketa Organisasi Perdagangan Dunia (DSB WTO).
Uni Eropa hingga kini masih menilai kelapa sawit sebagai salah satu komoditas berisiko tinggi pada lingkungan.
Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (I-EU CEPA) tak urung rampung selama 9 tahun.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved