Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Real Madrid harus Tempuh Babak Play-off, Arbeloa: Kami Main di Level Buruk

Dhika Kusuma Winata
29/1/2026 08:48
Real Madrid harus Tempuh Babak Play-off, Arbeloa: Kami Main di Level Buruk
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa(Real Madrid)

Real Madrid dipastikan harus menempuh jalur play-off Liga Champions setelah menelan kekalahandari Benfica pada laga terakhir fase grup di Lisbon, Kamis (29/1) dini hari WIB. Laga Benfica vs Real Madrid berakhir dengan skor 4-2. Hasil tersebut membuat Los Blancos finis di peringkat kesembilan dan gagal menembus delapan besar yang lolos otomatis ke fase gugur.

Kekalahan itu menjadi yang ketiga bagi Los Blancos sepanjang fase liga. Situasi kian berat karena di saat bersamaan sejumlah rival seperti Barcelona, Chelsea, Sporting Lisbon, dan Manchester City meraih kemenangan sehingga posisi Madrid terlempar dari zona aman.

Pelatih Real Madrid, Alvaro Arbeloa, mengakui timnya tampil jauh dari standar yang dibutuhkan untuk bersaing di level tertinggi Eropa.

“Kami tahu dari mana kami datang dan seberapa sulit situasinya. Kenyataannya, tantangan itu mengalahkan kami,” ujar Arbeloa.

“Saya pikir kami bermain jauh dari level yang seharusnya kami tunjukkan. Seperti yang sudah saya katakan beberapa hari terakhir, masih banyak hal yang harus kami benahi,” lanjutnya.

Pada pertandingan kontra Benfica, Kylian Mbappe mencetak dua gol untuk Madrid. Namun, kontribusi itu tidak cukup menutup rapuhnya lini pertahanan.

Benfica mampu memaksimalkan kelengahan Madrid melalui dua gol Andreas Schjelderup serta satu penalti yang dieksekusi Vangelis Pavlidis.

Madrid sempat unggul lebih dulu lewat sundulan Mbappe, tetapi keunggulan itu tidak bertahan lama. Benfica memanfaatkan serangan balik cepat dan bola mati untuk membalikkan keadaan. 

Gol tambahan Mbappe di babak kedua kembali membuka harapan namun situasi menjadi semakin sulit setelah Madrid harus bermain dengan sembilan orang di menit-menit akhir akibat kartu merah Raul Asencio dan Rodrygo.

Drama terjadi di masa tambahan waktu ketika kiper Benfica, Anatoliy Trubin, mencetak gol lewat sundulan dari situasi tendangan bebas. Gol tersebut memastikan Benfica lolos ke babak playoff sekaligus mengunci nasib Madrid yang harus menjalani dua leg tambahan demi menjaga asa di Liga Champions.

Lantaran hasil itu, Madrid menghadapi jadwal lebih padat dan risiko lebih besar di fase gugur. Undian playoff akan menentukan lawan Madrid berikutnya dengan bayang-bayang tekanan besar menyertai langkah raksasa Spanyol tersebut.

“Kompetisi ini tidak memberi ruang untuk kesalahan. Jika kami ingin melangkah jauh, kami harus segera meningkatkan level permainan,” ucap Arbeloa. (AFP/E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya