Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Osasuna vs Getafe, Gol Larut Alejandro Catena Pastikan Kemenangan Los Rojillos

Basuki Eka Purnama
04/10/2025 05:09
Osasuna vs Getafe, Gol Larut Alejandro Catena Pastikan Kemenangan Los Rojillos
Para pemain Osasuna melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Getafe di laga Ligue 1.(X @osasuna_en)

OSASUNA bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan Getafe 2-1 dengan gol di menit-menit akhir di laga La Liga, Sabtu (4/10) dini hari WIB.

Dalam laga di Estadio El Sadar, Borja Mayoral membawa Getafe unggul 1-0 melalui tendangan rendah di menit 23.

Osasuna berhasil menyamakan kedudukan di masa injury time babak pertama, tepatnya menit 45+3, saat Abel Bretones melepaskan tendangan melengkung sensasional yang tidak mampu dibendung kiper Getafe David Soria.

Skor 1-1 antara Osasuna dan Getafe bertahan hingga jeda.

Saat tampaknya laga akan berakhir dengan hasil imbang, sundulan Alejandro Catena dari tendangan sudut di menit ke-90 memastikan kemenangan Los Rojillos.

Skor 2-1 untuk kemenangan Osasuna atas Getafe bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini merupakan kebangkitan bagi Osasuna, yang yang hanya meraih satu poin dari sembilan pertandingan terakhir.

Kemenangan ini memastikan Osasuna menduduki peringkat 11 klasemen La Liga dengan raihan 10 poin dari delapan laga.

Adapun Getafe berada di peringkat delapan klasemen dengan torehan 11 poin dari delapan laga. (football-espana/Z-1)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya