Headline
RI-AS membuat protokol keamanan data lintas negara.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
GELANDANG Persib Bandung dan pemain Timnas Indonesia, Marc Klok memberikan apresiasi tinggi terhadap Piala Presiden 2025. Menurutnya, turnamen itu kali ini sangat menarik dengan dua klub asing serta hadiah yang dinilai cukup tinggi.
"Hebat. Price money juga hebat," kata Klok.
Sebagai pemegang title juara Liga 1 Indonesia musim ini, Klok pun menyebutkan bahwa Persib Bandung ingin melengkapi gelar tersebut dengan trofi Piala Presiden.
"Kita baru juara Liga 1 kemarin dan saya punya semua gelar di Indonesia. Tapi, hanya Piala Presiden belum ada," ujar Klok.
Sementara itu, pemain Persija Jakarta, Liga Gholy Zahaby mengaku berterima kasih karena telah membentuk format tim Liga Indonesia All Star. Menurutnya, ini merupakan kesempatan yang berharga baginya.
"Terima kasih sudah mengundang (all stars). Ya, pribadi saya sendiri sih, semoga All Stras ini bisa mendapatkan juara. Terus, bisa hasil terbaik juga di Piala Presiden nanti," kata Gholy.
Rekan satu tim Gholy yang tergabung dalam Liga Indonesia All Stras, Septian David Maulana mengatakan bahwa tak ada masalah serius untuk mempersiapkan timnya di turnamen kali ini. Sebab, para pemain yang tergabung di Liga Indonesia All Stras sudah saling mengetahui dan mengenal.
"Jadi untuk membangun chemistry kurang lebih satu minggu itu sudah aman. Jadi setiap kita latihan, setiap hari kita juga sudah paham dengan pemain-pemain yang lain," kata Septian.
"Karena kita juga sudah sering ketemu jadi gak ada masalah sama sekali."
Sementara itu, Gelandang Arema FC, Muhammad Rafli mengatakan bahwa timnya siap menampilkan performa terbaik di turnamen tersebut. Bahkan, ia berharap Arema bisa kembali menorehkan prestasi dan mempertahankan status mereka sebagai juara bertahan.
"Semoga kita bisa menghibur masyarakat, semoga berjalan dengan tertib dan semoga Arema bisa mempertahankan gelar," kata Rafli.
Tak ingin kalah dari tim lain, Gelandang Dewa United Rangga Muslim, menegaskan keseriusan timnya di Piala Presiden 2025. Ia menyebut the Banten Warriors akan bermain dengan lebih kompetitif.
Ia menilai turnamen ini sebagai momentum penting untuk mematangkan persiapan musim depan. Apalagi Dewa United akan bertanding di Asia pada musim 2025/2026.
"Dengan kehadiran tim luar, ini bagus untuk kami mengukur kekuatan kami di Asia. Kebetulan Dewa United juga akan mewakili tim Liga 1 untuk berkompetisi di Piala Asia dan Dewa United siap bersaing di Piala Presiden," tegas Rangga. (I-3)
Romeny hampir dipastikan tak akan tampil di FIFA Match Day pada September.
PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat hadir memastikan pasokan listrik tetap aman, stabil, dan tanpa gangguan sepanjang acara.
EUFORIA sepak bola Indonesia bergelora lewat Piala Presiden 2025 sebagai pemanas mesin musim kompetisi.
Port FC dari Thailand membalikkan ketertinggalan dan menaklukkan Oxford United 2-1 di final Piala Presiden 2025.
Final Piala Presiden 2025 digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Minggu (13/7).
Laga pamungkas ini akan mempertemukan antara Oxford United vs Port FC. Kedua tim sama-sama belum mengalami kekalahan atau hasil imbang dalam pertandingan Piala Presiden 2025.
Persita kini telah diperkuat oleh empat pemain baru, yaitu Tegar Infantrie, Matheus Alves, Pablo Ganet, dan Rayco Rodriguez.
Jika animo masyarakat meningkat dan sponsor memberikan dukungan lebih besar, format turnamen bisa diperluas di masa mendatang.
Pengalaman bermain Imanol Garcia di Eropa, khususnya di kompetisi sepak bola Spanyol tentunya menjadi pertimbangan Persik untuk menggaetnya di musim ini.
Cahya Supriadi, saat ini tengah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia dan berlaga di Kejuaraan ASEAN U-23 2025. Setelah itu baru dia akan bergabung dengan PSIM.
Sousa tak ragu memberikan pujian kepada Mauricio, pelatih yang menggantikan Carlos Pena sebagai juru taktik Persija.
Keputusan untuk tidak merekrut semua kuota juga mempertimbangkan kebutuhan taktis dan komposisi ideal tim.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved