Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMAIN timnas Jepang Takumi Minamino merasa sangat senang namanya dapat sejajar dengan legenda timnas Jepang Shunsuke Nakamura setelah dia mencetak gol ke gawang Indonesia dalam kemenangan 4-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11).
Dalam pertandingan kelima putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C itu, Minamino mencetak gol kedua setelah memanfaatkan umpan dari Kaoru Mitoma dari sisi kanan pertahanan Indonesia.
Tendangan Minamino yang sempat mengenai tiang gawang sebelum menaklukkan Maarten Paes itu merupakan gol ke-24-nya bersama Jepang, menyamai torehan Nakamura.
"Saya senang berada di peringkat berikutnya setelah legenda hebat," kata mantan pemain Liverpool tersebut, dikutip dari media Jepang Hochi News, Sabtu.
Minamino mengemas 24 gol bersama Samurai Biru dalam 64 caps sejak debutnya pada Oktober 2015. Presentasi rata-rata golnya lebih baik dari Nakamura yang membutuhkan 98 caps untuk mencetak 24 gol.
Nakamura yang biasa bermain sebagai gelandang serang itu pensiun pada Februari 2023, 13 tahun setelah terakhir kali capsnya bersama Jepang di Piala Dunia 2010.
"(Mitoma) Kaoru memberi saya bola pada saat yang tepat, jadi saya melakukan tembakan berani dan saya senang bisa mencetak gol," kata pemain 29 tahun milik AS Monaco itu.
Gol melawan Indonesia merupakan gol ketiga Minamino di babak kualifikasi putaran ketiga setelah dua golnya melawan China pada laga pertama dalam kemenangan 7-0. (Ant/Z-6)
Timnas Irak akan tampil di babak playoff Piala Dunia 2026 usai mengalahkan Uni Emirat Arab (UEA) dengan skor 2-1 (agregat 3-2).
Spanyol mengamankan tiket setelah bermain imbang 2-2 melawan Turki di Sevilla, Rabu (18/11).
Nico Scholtterbeck yakin timnas Jerman dapat bersaing nantinya di Piala Dunia 2026 dan bisa mengulang kesuksesan besar tim Panser pada Piala Dunia 2014 silam.
Timnas Curacao meraih tiket ke Piala Dunia 2026 setelah menahan imbang timnas Jamaika 0-0 dalam laga terakhir Kualifikasi Zona CONCACAF.
Timnas Skotlandia menyudahi penantian 28 tahun dengan lolos dramatis ke Piala Dunia 2026 setelah mengalahkan timnas Denmark 4-2 di laga kualifikasi.
Total 39 negara telah memastikan tiket untuk tampil di Piala Dunia yang untuk pertama kalinya akan diikuti 48 negara.
Liverpool menjamu Burnley di pekan ke-22 Liga Primer Inggris. Mampukah skuad Arne Slot meraih kemenangan perdana di liga tahun 2026? Simak previewnya.
Menghadapi Burnley di Anfield, Arne Slot berharap Liverpool bisa tampil lebih dominan dibanding pertemuan pertama di Turf Moor yang hanya berakhir dengan kemenangan tipis 1-0.
Sejauh ini, Mohamed Salah telah melewatkan enam pertandingan bersama Liverpool karena harus membela timnas Mesir di Piala Afrika.
Kontrak Andy Robertson di Liverpool akan habis pada akhir musim ini, dan hingga kini belum ada keputusan final meski pembicaraan dengan pihak klub telah dilakukan.
Klopp tetap meyakini bahwa Alonso adalah pelatih berbakat yang akan sukses di masa depan.
Marc Guehi jadi rebutan Bayern Muenchen, Man City, dan Liverpool. Crystal Palace pasang harga £40 juta di Januari 2026. Simak detail persaingannya!
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved