Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Bayern Muenchen Tegaskan Tidak Tertarik Dengan Harry Kane

Widhoroso
04/8/2022 22:19
Bayern Muenchen Tegaskan Tidak Tertarik Dengan Harry Kane
Harry Kane(AFP)

BAYERN Muenchen menegaskan nama striker Tottenham Hotspur, Harry Kane tidak ada dalam daftar incaran mereka. Setelah kepergian Robert Lewandowski ke Barcelona, pemain internasional Inggris itu dikabarkan dibidik The Bavarians guna mengisi posisi nomor 9 yang lowong.

Namun, itu cuma sebatas rumor dan tidak ada tawaran konkret dari Muenchen sejauh ini. Direktur Olahraga Beyern Muenchen, Hasan Salihamidzic menepis segala isu tentang striker internasional Inggris tersebut.

"Itu cuma rumor. Kami menempuh jalan yang berbeda sekarang. Manchester City dan Liverpool telah sukses selama bertahun-tahun tanpa penyerang nomor sembilan," kata Salihamidzic.

Kontrak Kane dengan Tottenham akan berakhir pada musim panas 2024. Striker tajam tersebut sejauh ini belum memperbarui kontraknya dengan klub Liga Primer Inggris tersebut.

Bayern Muenchen berpisah dengan topskor mereka, Lewandowski setelah pemain internasional Polandia itu memaksa pindah dari Allianz Arena ke Barcelona. Namun Salihamidzic yakin dengan komposisi skuad saat ini bisa menutupi celah kepergiannya.

Mereka mendapatkan Sadio Mane dari Liverpool dengan harga 33,5 juta euro. Muenchen juga mengikat Serge Gnabry dengan perpanjangan kontrak.

"Kami bisa mengganti empat pemain dengan kualitas yang hampir sama untuk empat posisi. Begitu banyak kualitas ofensif yang jarang ada di Eropa. Sekarang tugas pelatih dan timnya untuk memaksimalkan itu," kata Salihamidzic.

Muenchen telah mengeluarkan banyak uang di bursa transfer musim panas ini dan melakukan investasi untuk meremajakan sekaligus menambah kualitas skuad. Mereka memboyong Matthijs de Ligt dari Juventus, Mathys Tel dari Rennes, gelandang Ryan Gravenberch dan bek kanan Nousair Mazraoui dari Ajax yang menghabiskan lebih dari 137,5 juta euro. (Goal/OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik