Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Aguero Diprediksi Harus Menepi Cukup Lama

Widhoroso
23/6/2020 06:10
Aguero Diprediksi Harus Menepi Cukup Lama
Striker Manchester City, Sergio Aguero mengalami cedera saat laga melawan Burnley dalam laga Liga Primer di Stadion Etihad, Selasa (23/6).(AFP/Martin Rickett)

KEMENANGAN telak 5-0 atas Burnley dalam lanjutan Liga Primer di Stadion Etihad, Selasa (23/6) harus dibayar mahal Manchester City. Dalam laga tersebut, Sergio Aguero yang merupakan andalan lini depan Manchester City mengalami cedera lutut.

Dalam laga tersebut Aguero hanya bermain di babak pertama setelah mengalami cedera lutut. Pemain asal Argentina itu diperkirakan harus menepi cukup lama.       

Pelatih Manchester City Pep Guardiola menyatakan belum bisa memastikan kondisi top skor City di Liga Primer musim ini tersebut. Namun, Guardiola mengaku kemungkinan Aguero mengalami cedera cukup parah.

"Sepertinya cukup parah. Ia merasakan sesuatu di lututnya dan telah berjuang menghadapi sakit di lutut sejak bulan lalu. Saya bukan dokter, namun itu sepertinya tidak terlihat bagus," jelas Guardiola.

Musim ini, Aguero menjadi top skor Manchester City di Liga Primer dengan torehan 16 gol. Di semua kompetisi, musim ini Aguero telah membukukan 23 gol. (Skysports/R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya