Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KANTOR Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalimantan Selatan menyiapkan Rp3,06 triliun untuk memenuhi kebutuhan penukaran uang tunai masyarakat selama ramadan dan menjelang Idul Fitri 1445 hijriah.
Program tahunan penukaran uang yang disebut Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) tahun 2024, ditandai dengan layanan kas keliling di kawasan pasar wadai Ramadhan Pemko Banjarmasin.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalsel, Wahyu Pratomo, Selasa (19/3) mengatakan, pihaknya berkomitmen memenuhi ketersediaan uang rupiah yang berkualitas dan terpercaya bagi masyarakat luas.
Baca juga : Kick Off Serambi 2024, BI NTT dan Perbankan Siapkan 70 Titik Penukaran Uang
"BI telah menyiapkan berbagai jenis layanan penukaran uang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat," tuturnya.
Diperkirakan, kebutuhan uang tunai selama Ramadan dan Idul Fitri 1445 H sebesar Rp3,06 triliun atau meningkat 11% dibanding tahun lalu sebesar Rp2,74 triliun. Adapun beberapa layanan penukaran uang tunai antara lain Layanan Kas Keliling Susur Sungai (LAKASI), yaitu layanan penukaran uang untuk masyarakat tepian sungai.
Kemudian Kas Keliling ke Mesjid dan Pesantren, yaitu layanan penukaran uang khusus kepada mesjid dan pesantren (KALIMAN-TREN). Ada juga Kas Keliling Baimbaian Perbankan, yaitu layanan penukaran uang yang dilakukan secara bersinergi dengan perbankan (KASKEL BAIMAN).
Serta kas keliling khusus seperti di pasar wadai, pelabuhan, dan bandara.
"Kami bekerja sama dengan perbankan menyediakan 217 titik lokasi penukaran. Terdiri dari 195 titik di perbankan dan 22 titik di Bank Perkreditan Rakyat," tambah Wahyu. (Z-3)
DALAM satu dekade 2014-2024 luas hutan alam di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) Barito di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan telah berkurang (deforestasi) hingga 29 ribu hektare lebih.
Bencana banjir yang sempat melanda delapan kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan sebagian besar sudah surut.
PRESIDEN RI Prabowo Subianto, meresmikan 166 Sekolah Rakyat yang tersebar di 34 provinsi dan 131 kabupaten/kota di Indonesia.
DINAS Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan mengimbau masyarakat agar mewaspadai penyebaran penyakit super flu di tengah kondisi cuaca buruk yang terjadi belakangan ini.
Gubernur Kalimantan Selatan, Muhidin, menyerahkan Surat Keputusan (SK) bagi 6.398 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu.
KEPALA Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan, Tiyas Widiarto akhirnya buka suara terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Layanan penukaran uang rupiah layak edar di pasar malam tersebut dalam rangka upaya Bank Indonesia menjaga kualitas uang rupiah yang beredar
Dalam program ini, BI Tegal menyediakan total dana sebesar Rp1 miliar. Penukaran ini merupakan agenda rutin bulanan yang yang dilakukan BI Tegal.
Meski Lebaran masih dua pekan lagi, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw-BI) Tegal, Jawa Tengah, terus aktif menggelar penukaran uang di banyak tempat.
Sepanjang periode Ramadan hingga Idul Fitri tahun ini, nasabah dapat melakukan penukaran uang tunai sesuai ketersediaan masing-masing cabang di seluruh Indonesia.
Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 bertujuan untuk memastikan ketersediaan uang layak edar bagi masyarakat
Program SERAMBI 2025 menjadi bukti nyata komitmen Bank Indonesia dalam mendukung kelancaran transaksi selama Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved