Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
Presiden Prabowo Subianto menghubungi Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono usai sang menteri pingsan saat memimpin upacara penghormatan dan pelepasan korban kecelakaan pesawat ATR 42-500. Melalui unggahan di akun Instagram resminya @swtrenggono, Trenggono menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan, khususnya dari Presiden Prabowo yang secara langsung menelpon untuk menanyakan kondisi kesehatannya.
“Terima kasih atas perhatian dan doa masyarakat semuanya terhadap saya. Wabilkhusus pak @presidenrepublikindonesia @prabowo yang menelpon langsung dan menanyakan kondisi saya hari ini,” tulis Trenggono, dikutip dari Jakarta, Minggu.
Ia memastikan kondisinya dalam keadaan baik dan hanya mengalami kelelahan, sebagaimana hasil pemeriksaan tim medis. Trenggono mengakui kelelahan tersebut bersifat fisik dan mental, menyusul musibah kecelakaan pesawat ATR 42-500 yang menimpa keluarga besar KKP.
Meski tengah menjalankan tugas negara mendampingi Presiden di London dan Davos, Trenggono menegaskan kehadirannya dalam upacara tersebut merupakan bentuk tanggung jawab moral sebagai pimpinan.
“Walau tengah menjalankan tugas negara mendampingi Presiden di London (Inggris) dan Davos (Swiss), sebagai komandan di KKP saya selalu bersama pasukan baik suka dan duka. Menjadi inspektur upacara bagi mereka yang berpulang adalah wujud pendampingan terakhir,” ujarnya.
Upacara penghormatan dan pelepasan tersebut digelar di Auditorium Madidihang AUP Kelautan dan Perikanan, Pasar Minggu, Jakarta, Minggu, untuk melepas almarhum Ferry Irawan, Yoga Naufal, dan Capt. Andy Dahananto yang gugur dalam kecelakaan pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Sulawesi Selatan. Dalam prosesi penyerahan jenazah dari pihak keluarga kepada negara, Trenggono tiba-tiba jatuh tak sadarkan diri. Momen tersebut terjadi sesaat setelah perwakilan keluarga korban menyampaikan pernyataan penyerahan secara resmi.
“Dengan ini saya atas nama keluarga menyerahkan jenazah Alm. Ferry Irawan, Alm. Yoga Naufal, dan alm. Capt. Andy Dahananto kepada negara Republik Indonesia untuk dimakamkan secara kedinasan Kementerian Kelautan dan Perikanan,” ujar Muhammad Hidayat, kakak almarhum Ferry Irawan.
Suara jatuh terdengar di dalam auditorium dan sempat memicu kepanikan peserta upacara. Wakil Menteri KKP Didit Herdiawan kemudian mengambil alih tugas sebagai inspektur upacara.
Usai kegiatan, Didit memastikan kondisi Menteri Trenggono telah kembali sadar. “Sudah sadar, tidak apa-apa. Dia kecapekan,” ujarnya.
Sakti juga menyampaikan rasa keprihatinannya atas insiden pesawat ATR 42-500 dengan kode registrasi PK-THT yang hilang kontak di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan tersebut.
Pemerintah menargetkan penyelesaian pembangunan 65 titik Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) pada tahun ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir.
Menteri Trenggono gandeng Raffi Ahmad dan rekan ke BINS Karawang dorong anak muda tekuni budidaya ikan nila salin berbasis teknologi modern.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meminta Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, mempercepat pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) di berbagai daerah.
PETANI ikan keramba jaring apung (KJA) di perairan Waduk Cirata lega sebab ikan air tawar di perairan Waduk Cirata tak mengandung merkuri
Pemenuhan kebutuhan alutsista TNI dan Polri harus mengutamakan produksi dalam negeri, serta diperkuat oleh berbagai kebijakan turunan.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengaku siap untuk bersinergi dengan tim bentukan Presiden Prabowo Subianto dalam menangani persoalan banjir Jakarta dan Jabodetabek.
Kehadiran Presiden Prabowo Subianto dalam World Economic Forum (WEF) Annual Meeting 2026 di Davos, Swis, bukan sekadar seremoni diplomatik.
Keputusan Prabowo Subianto mencabut izin operasional 28 perusahaan yang diduga berkontribusi terhadap banjir dan longsor di sejumlah wilayah Sumatra dinilai sebagai langkah tegas.
PEMERINTAH Indonesia resmi menyatakan bergabung ke dalam Board of Peace (BoP) atau Dewan Perdamaian Gaza yang diinisiasi oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved