Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKILKetua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menegaskan percepatan pemulihan pascabencana banjir dan longsor di Aceh dilakukan secara terintegrasi bersama kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah.
“Kami sepakat penanganan pascabencana banjir dan longsor di daerah terdampak di Provinsi Aceh dilakukan secara terintegrasi dengan seluruh kementerian lembaga sehingga penanganan skala nasional berjalan maksimal,” kata Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad di Banda Aceh, dikutip dari Antara, Selasa (30/12).
Pernyataan tersebut disampaikan Dasco usai mengikuti rapat koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana DPR RI terkait penanganan banjir dan tanah longsor di Provinsi Aceh. Rapat tersebut dipimpin Wakil Ketua DPR RI Saan Mustopa dan dihadiri perwakilan kementerian/lembaga, Gubernur Aceh, serta para bupati dan wali kota daerah terdampak.
Dasco menjelaskan, DPR RI telah membuka Posko Pemulihan Pascabencana di Aceh sebagai wujud komitmen mempercepat pemulihan di 18 kabupaten/kota yang terdampak banjir dan longsor.
“Kami juga minta kepada kementerian lembaga untuk menempatkan PIC di Aceh sehingga koordinasi dalam percepatan pemulihan pasca bencana berjalan maksimal,” katanya.
Menurut Dasco, penempatan PIC dari masing-masing kementerian dan lembaga akan memudahkan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Aceh serta pemerintah kabupaten/kota, khususnya dalam pelaksanaan program pemulihan di lapangan.
Ia menambahkan, untuk wilayah yang membutuhkan penanganan khusus, DPR RI akan mengoptimalkan seluruh prasarana yang tersedia guna mempercepat proses pemulihan pascabencana.
Dalam rapat koordinasi tersebut, DPR RI juga meminta laporan perkembangan terkini dari kementerian terkait, Pemerintah Aceh, pemerintah kabupaten/kota, serta pihak PLN dan Telkomsel.
“Apa yang kita bahas hari ini akan kami tindaklanjuti di Jakarta sebagai bagian dari komitmen percepatan pemulihan pasca bencana di Aceh,” kata Dasco.
Lebih lanjut, Dasco yang didampingi Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurizal menyampaikan bahwa pimpinan DPR RI akan bertugas secara bergantian di Aceh untuk memastikan koordinasi berjalan efektif dan percepatan pemulihan pascabencana dapat terealisasi dengan optimal. (Ant/P-4)
Siapa Sudewo? Simak profil Bupati Pati yang dilantik pada 2025, lengkap dengan biodata, karier politik, dan perjalanan menuju kursi kepala daerah.
Ketua Komisi II DPR RI Rifqinizamy Karsayuda memastikan mekanisme pemilihan presiden dan wakil presiden (Pilpres) tetap dilakukan secara langsung oleh rakyat.
Ahmad Safei meminta Kementerian Perhubungan bersama Basarnas, TNI, dan Polri untuk segera melakukan pencarian korban hilangnya pesawat ATR 42-500
Wakil Ketua Komisi V DPR RI mendesak Kemenhub melakukan audit soal insiden hilangnya kontak pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) dengan registrasi PK-THT di wilayah Maros
Pesawat tersebut dilaporkan hilang kontak pada Sabtu (17/1) sekitar pukul 13.17 WITA, dan hingga kini proses pencarian serta verifikasi masih dilakukan oleh Basarnas, TNI/Polri
WAKIL Ketua Komisi I DPR RI, Sukamta mengatakan inisiatif pemerintah menyusun Rancangan Undang-Undang (RUU) Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing
DPR RI membentuk Posko dan Satgas Pemulihan Bencana di Aceh. Pimpinan DPR akan bergantian berkantor di Aceh
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved