Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BILAH selubung Istana Kepresidenan di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah tiba di Pelabuhan Semayang, Prapatan, Balikpapan, Kalimantan Timur pada hari Minggu (3/9).
Dua truk yang mengangkut 80 bilah selubung istana itu, keluar dari kapal dan bergerak memasuki daratan Pulau Kalimantan, tepat pukul 17.21 WITA. Saat ini bilah-bilah berbahan kuningan dan baja itu dalam perjalanan menuju Sepaku, Penajam Paser Utara.
PT Siluet Nyoman Nuarta selaku sub-kontraktor pembangunan Istana Kepresidenan di IKN mengabarkan bahwa perjalanan dua truk dari Bandung melalui Tanjung Perak Surabaya menuju Semayang, Balikpapan, adalah perjalanan yang akan dicatat sejarah.
Baca juga: Dapat Kontrak Rp5,54 T, PP Selesaikan 10 Proyek IKN hingga 2024
Pemberangkatan dari Bandung dilakukan pada Rabu (30/8/2023) malam, yang didahului dengan upacara adat Sunda “Ngarajah” di kompleks NuArt Sculpture Park Bandung.
Desain dan Tenaga Bangsa Sendiri
“Ini adalah pencapaian pertama dalam mewujudkan cita-cita agar bangsa Indonesia akhirnya memiliki Istana Kepresidenan yang dibangun dari inisiatif, desain dan tenaga bangsa sendiri," kata Nyoman Nuarta, seniman senior yang mendesain Istana Kepresidenan di IKN dalam keterangan pers, Rabu (6/9).
"Selama ini, seluruh istana yang menjadi kantor presiden sehari-hari merupakan warisan dari zaman kolonial,” ucap Nyoman Nuarta.
Baca juga: Ekonom Apresiasi Kerja Keras Menteri Bahlil di IKN
Untuk memenuhi target pembangunan istana di IKN, PT Siluet Nyoman Nuarta mengerahkan 242 artisan yang bekerja siang dan malam.
Menurut Nyoman, bilah-bilah selubung istana akan diidentifikasi dan disatukan menjadi modul-modul di bengkel kerjanya di Sepaku, yang dibangun khusus sebagai “pabrik” kedua, setelah yang pertama di Bandung.
Dalam perkembangan terbaru, kata Nyoman Nuarta, untuk mewujudkan istana yang mengekspresikan bentuk burung garuda dibutuhkan sekitar 4.687 bilah yang terdiri dari bilah kuningan dan perforated weathering steel.
Sejauh ini pengerjaan bilah telah mencapai lebih dari 3.477 bilah kuningan dan lebih dari 528 rangka bilah perforated.
Baca juga: LMAN Telah Salurkan Rp723 Miliar untuk Pembebasan Lahan di IKN
“Kami targetkan pada Oktober 2023 nanti bilah kuningan sudah selesai semua dikerjakan. Sedangkan bilah perforated kita harap selesai pada Februari 2024 nanti,” ujar Nyoman.
Kedatangan bilah-bilah selubung Istana Kepresidenan di Pulau Kalimantan adalah pengiriman tahap pertama. Bilah-bilah berikutnya akan secara susul-menyusul diberangkatkan oleh truk dari Bandung menuju Sepaku.
"Semoga seterusnya perjalanan bilah-bilah selubung yang akan jadi bagian penting dari wujud Istana Kepresidenan di IKN, berjalan lancar. Mohon doanya saja,” sambung Nyoman. (RO/S-4)
MAHKAMAH Konstitusi (MK) menolak permohonan uji materi Undang-Undang Ibu Kota Negara (UU IKN) yang mempersoalkan kepastian hukum pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN).
Diharapkan pembangunan IKN tahap dua memperkuat fondasi penyelenggaraan pemerintahan di IKN serta mendukung target operasional IKN sebagai Ibu Kota Politik pada 2028.
ANGGOTA Komisi II DPR RI Muhammad Khozin menyoroti pemberitaan media Inggris The Guardian yang menyebut Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur sebagai kota hantu
Pemadaman berlangsung cepat dengan dukungan tujuh unit mobil pemadam kebakaran dan delapan tangki suplai air, sehingga total 15 unit diturunkan ke lokasi.
KETUA Tim Kunjungan Kerja Badan Aspirasi Masyarakat (BAM) DPR Adian Napitupulu, menyampaikan dukungannya terhadap kelanjutan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Ray Rangkuti mendorong wakil presiden (wapres) segera berkantor di IKN daripada mengganti status IKN jadi ibukota provinsi Kalimantan Timur
Suasana di kawasan Istana Negara IKN tampak steril dengan pengamanan ketat dari Paspampres dan Polisi Militer.
Presiden Prabowo didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo.
Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di wilayah IKN berjalan lancar, memperkuat pemenuhan gizi anak sekolah serta meningkatkan kualitas kesehatan dan SDM menuju Indonesia Emas 2045.
KPK mengungkapkan Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Mudyat Noor, diperiksa penyidik soal tambang batu bara.
Dalam kasus ini, KPK sudah menyita lebih dari 104 kendaraan. Rinciannya yakni 72 mobil dan 32 motor. Semua diyakini berkaitan dengan pencucian uang Rita.
PENJABAT (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik mengatakan pembangunan daerah akan sulit diwujudkan tanpa perencanaan yang baik dan data yang presisi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved