Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PARTAI Persatuan Pembangunan (PPP) memuji manuver Partai Gerindra membuka komunikasi dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Sementara, PSI sejatinya telah mengumumkan mendukung bakal calon presiden (capres) Pemilu 2024 dari PDIP, Ganjar Pranowo.
"Kalau kemudian ternyata Gerindra bisa membuka komunikasi dengan PSI, kalau saya malah salut sama Gerindra," kata Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 2 Agustus 2023.
Menurut Arsul, harus ditanyakan ke PSI soal komitmen membuka komunikasi dengan Gerindra tersebut. Termasuk ke PDIP soal ada tidaknya PSI diajak dalam upaya memenangkan Ganjar.
Baca juga : PBB Nilai Paket Capres Cawapres Tak Wajib Nasionalis-Agama
"Nah, kenapa kok kemudian berubah? Tentu yang bisa menjawab adalah PSI. Yang kedua, itu harus ditanya kepada PDI Perjuangan dong, gitu loh. Apakah selama ini tidak diajak komunikasi, atau di apa gitu ya," jelas Arsul.
Anggota Komisi III DPR itu menilai sejatinya hak tiap partai politik (parpol) untuk membuka komunikasi. Meskipun, tidak dalam satu poros. "Kalau menurut saya dari sesama partai politik, kita harus hormati hak itu," ucap Arsul.
Baca juga : Surya Paloh Yakin Usung Anies Capres 2024 sudah Tepat
Prabowo bersama rombongan Partai Gerindra menyambangi DPP PSI pada Rabu sore, 2 Agustus 2023. Mereka diterima Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie.
Menurut Grace, pertemuan itu diisi dengan pembicaraan seputar visi dan kesamaan pandangan. Sedangkan, Prabowo mengaku senang dengan pertemuan itu dan menilai PSI punya banyak kecocokan dengan Gerindra. (MGN/Z-4)
DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Riau menunjukkan soliditas organisasi dengan sukses menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) IX,
Ketua Umum PPP Mardiono melakukan silaturahmi ke kediaman Din Syamsuddin
Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono mengajak Persaudaraan Muslimin Indonesia (Parmusi) ikut mendukung kebijakan Presiden Prabowo Subianto dalam upaya memperkuat kemandirian ekonomi
Muhamad Mardiono mengatakan ada orang baik yang memfasilitasi rekonsiliasi PPP antara kubunya dengan kubu Agus Suparmanto.
Lebih lanjut Supratman menjelaskan bahwa Presiden Prabowo selalu mengatakan partai politik harus menyelesaikan masalahnya sendiri bila memiliki persoalan.
Supratman mengatakan, pemerintah menyerahkan PPP untuk mengurus organisasinya saat ini. Pemerintah menegaskan tidak mau ikut campur.
PDI Perjuangan berupaya menekan biaya politik melalui semangat gotong royong dan aturan internal partai.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, menegaskan sikap partainya yang menolak wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
PDI Perjuangan (PDIP) memberikan perhatian serius terhadap ancaman bencana ekologis yang melanda berbagai wilayah Indonesia, khususnya bencana Sumatra.
KETUA Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengajak seluruh kader partainya untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam di wilayah Sumatra dan Aceh.
PDI Perjuangan (PDIP) mengeluarkan desakan kuat kepada pemerintah untuk memperbaiki manajemen penanggulangan bencana di Indonesia.
Jamaluddin membacakan bahwa hak kedaulatan rakyat dalam menentukan pemimpin di daerah tidak boleh diganggu gugat demi menjaga legitimasi pemerintahan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved