Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KOMISI I DPR RI sepakat akan mendukung Komando Daerah Militer (Kodam) IV/Diponegoro yang berencana akan membangun lokasi latihan pertempuran kota dan hutan di daerah Meteseh dan Gunung Lawu, Jawa Tengah, dengan total anggaran keduanya sekitar Rp700 miliar.
Komisi I DPR RI memastikan akan membawa aspirasi ini ke Jakarta dan membahasnya dalam rapat kerja dengan para mitra kerja terkait untuk dibahas.
"Saya kira tentang tempat latihan pertempuran kota dan hutan akan kita usulkan keduanya untuk dimasukkan dalam pembahasan anggaran," kata Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari saat memimpin Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi I DPR RI mengunjungi Kodam IV/Diponegoro di Semarang, Jateng, Jumat (18/3).
."Mendengar usulan ini, kami telah bersepakat untuk mengusulkan hal itu, karena nantinya akan menjadi kebanggaan Bangsa Indonesia dan tentara dalam hal ini,” jelas kharis.
Menurut politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, pihaknya sangat mendukung pembangunan lokasi pertempuran ini. Pasalnya Indonesia dengan wilayahnya yang luas belum memiliki tempat latihan seperti ini.
Padahal di kawasan ASEAN yang luas negaranya lebih kecil seperti negara Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam justru sudah punya tempat latihan pertempuran kota lebih dulu.
"Saya kira ini akan menjadi sangat menarik, karena Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas dan tentara kita membutuhkan untuk itu, daripada kita kalau latihan harus keluar negeri. Untuk itu, kami Komisi I DPR sangat mendukung sekali untuk mewujudkan hal ini, agar tugas utama TNI nantinya dalam mengamankan negara sudah sangat siap dan terlatih,” ucap Kharis.
Selain itu, legislator dapil Jateng V ini juga mengapresiasi berbagai inovasi yang telah dilakukan Pangdam IV/Diponegoro beserta seluruh jajarannya dalam menangani pandemi Covid-19, ancaman perbatasan dan separatis Papua, serta radikalisme.
Walaupun dengan segala keterbatasan anggaran dan peralatan, tapi mereka dinilai bisa berbuat maksimal untuk masyarakat Indonesia.
Dalam kesempatan yang sama, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto mengatakan, pihaknya sangat mengharapkan agar pembangunan daerah latihan pertempuran kota dan hutan bisa didorong oleh Komisi I DPR RI.
Karena memang Indonesia belum mempunyai lokasi tersebut, akhirnya Kodam IV/Diponegoro biasa latihan di perkampungan atau kota, yang sebenarnya tidak diperbolehkan.
"Kalau kita memiliki tempat pertempuran kota dan hutan, Insya Allah kita bisa berlatih bersama negara sahabat dengan kepala tegak dan dada kita membusung. Kalau kita bisa mewujudkan ini, selesai sudah cita-cita dan tugas saya, karena sebentar lagi saya pensiun. Semoga saya bisa mengawal itu, agar nanti adik-adik saya bisa latihan di sana,” harap Mayjen TNI Rudianto. (RO/OL-09)
Kehadiran personel TNI dan dukungan pemerintah provinsi memberikan suntikan semangat baru bagi petani serta pemerintah daerah, terutama di tengah tantangan keterbatasan fiskal.
TNI dan Pemprov Riau menyerahkan bantuan berupa perlengkapan sekolah bagi siswa-siswi sekolah dasar di Aceh Utara.
Mandat tersebut juga ditegaskan kembali dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2025 tentang TNI.
Dengan posisi yang masih berupa draf, pembahasan mendalam belum dapat dilakukan, apalagi untuk menentukan sikap politik lembaga legislatif.
Satgas TNI Komando Operasi (Koops) Habema berhasil menuntaskan operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia yang terisolasi selama tiga hari di Pos Tower 270, Distrik Tembagapura
Peserta juga mendapatkan pendalaman materi teknis sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing
Kapan pendaftaran TNI AD 2026 dibuka? Simak jadwal lengkap Tamtama, Bintara, dan Taruna Akmil, syarat terbaru (tinggi badan 158 cm), serta panduan lolos seleksi di sini.
Pendaftaran Tamtama PK TNI AD Gelombang I TA 2026 masih dibuka hingga 29 Januari. Validasi data dimulai hari ini, 6 Januari 2026. Simak syarat lengkapnya.
Demonstrasi militer dan parade serta pameran alat utama sistem senjata (alutsista) tersebut digelar dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Juang TNI AD.
Empat Unit Kendaraan Operasional Diserahkan kepada Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Guna Percepatan Bantuan di Wilayah Terdampak Bencana.
Hingga Minggu (30/11), total 21.707 personel TNI AD dikerahkan untuk membantu percepatan penanganan dampak banjir bandang di Provinsi Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
Akibat banjir dan tanah longsor yang terjadi sejak 21 November 2025 dan menimpa 13 kabupaten/kota di Sumatra Utara, BNPB menyebutkan telah 58 orang ditemukan meninggal.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved