Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Parpol Miliki Kriteria Sendiri Soal Capres

Putra Ananda
20/11/2021 20:54
Parpol Miliki Kriteria Sendiri Soal Capres
Ilustrasi(DOK MI)

PARTAI politik (parpol) memiliki kriteria sendiri dalam menentukan dukungan kepada figur yang akan diusung sebagai calon presiden (capres) dan wakil presiden (wapres). Berbeda dengan para relawan yang telah menyatakan dukungannya untuk figur potensial, parpol lebih memilih untuk melakukan hal tersebut nanti.

"Kita belum memikirkan pencapresan. kita terus menerus lakukan konsolidasi internal melalui rakerwil dan musyawarah di wilayah termasuk rakerda. Sehingga jaringan struktur kita kuat sampai kabupaten kota, kelurahan, dan desa," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno, Sabtu (20/11).

Ia menjelaskan soal Pilpres partainya masih akan melakukan kajian tersendiri untuk menentukan figur yang akan diusung. PAN akan mengusung figur capres dan cawapres yang memiliki visi yang sama dengan partai.

"Jadi penentunya adalah berdasakran kriteria terrsebut. Kita punya kriteria tersendiri siapa paslon terbaik sesuai kriteria PAN. Akan kita lakukan nanti pada saatnya," ungkapnya.

Hingga saat ini, Eddy menjelaskan bahwa partainya lebih fokus untuk memenangkan pemilu legislatif (pileg). Hal ini dilakukan untuk memperkuat posisi PAN di parlemen pada awala pemerintahan 2024 mendatang.

"Kami juga nantinya akan berfokus kepada pemenangan partai ini di pileg. Karena hakekat parpol memperkuat kehadirannya di lembaga legislarif," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Fraksi Partai Perstauan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menjelaskan bahwa dalam mengusung capres dan cawapres nanti, PPP akan mempertimbangkan segala aspek termasuk suara relawan. Menurut pria yang akrab disapa Awiek tersebut, dukungan relawan kepada figur-figur non-partai merupakan bentuk demokrasi.

"Parpol dalam hal ini PPP tidak egois. Meski mempunyai hak esklusif dalam mengusung paslon, PPP tetap memberikan kesempatan bagi kader-kader bangsa untuk bisa memimpin negeri ini," ungkapnya. (OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya