Sabtu 06 November 2021, 15:06 WIB

Tidak Diantar Panglima, KSAU, KSAL, Ini Komentar Andika

FACHRI AUDHIA HAFIEZ | Politik dan Hukum
Tidak Diantar Panglima, KSAU, KSAL, Ini Komentar Andika

Dok.MI
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa

 

KEPALA Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa buka suara terkait tak diantar oleh pejabat tinggi TNI saat uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di DPR. Andika tak didampingi oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo, dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono.

"Kan belum resmi (calon Panglima TNI), enggak enak lah (diantar) kan masih ada Panglima TNI-nya," ujar Andika di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, hari ini.

Andika menekankan bahwa tidak ada tradisi terkait tak diantar oleh sejumlah pejabat tinggi TNI. Namun, dia memastikan tetap menjaga soliditas antarketiga matra.

"Harus kita menghargai satu sama lain," ujar Andika.

Sementara itu, dia memastikan hubungannya dengan KSAL Laksamana Yudo Margono tetap baik. Pasalnya, sebelum Andika diajukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon tunggal Panglima TNI, nama Yudo ikut santer terdengar masuk bursa calon.

Baca juga: Andika Jadi Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto Diberhentikan dengan Hormat

"(Komunikasi) harus bagus. Beliau menyampaikan selamat dan semoga sukses," ucap Andika.

Komisi I DPR telah menyetujui Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI. Keputusan itu diambil setelah gelaran Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) oleh Komisi I DPR.

Sebelumnya, saat Marsekal Hadi Tjahjanto akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan di DPR pada 2013, diantar oleh Penglima TNI yang kala itu dijabat Gatot Nurmantyo, serta Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Mulyono dan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Ade Supandi.

Pada saat itu, Gatot menjelaskan, pendampingan kepada Hadi juga menunjukkan bahwa KSAD dan KSAL siap dipimpin Hadi meskipun secara akademi militer, keduanya merupakan senior Hadi.(OL-4)

Baca Juga

MI/Seno

Soal RUU Perampasan Aset, Menkumham: Kita Tunggu DPR

👤Yakub Pryatama Wijayaatmaja 🕔Kamis 01 Juni 2023, 23:05 WIB
PEMBAHASAN Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan aset hingga kini masih belum ada titik terang. Terakhir, pembahasan calon beleid itu...
Antara

Survei Y-Publica: Elektabilitas Prabowo Tumbangkan Ganjar

👤Mediaindonesia.com 🕔Kamis 01 Juni 2023, 22:58 WIB
Bergesernya posisi Ganjar menjadi dampak dari batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia...
Dok. PPP

Rumah Aspirasi Relawan Diresmikan, Mardiono Siap Menangkan Ganjar Presiden 2024

👤Yakub Pryatama Wijayaatmaja 🕔Kamis 01 Juni 2023, 22:40 WIB
“PPP siap bekerja sama dengan seluruh elemen, baik tim sukses yang berdiri sebagai relawan Bapak Ganjar atau relawan Bapak...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya