Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
STRATEGI menghadapi kesenjangan ekonomi salah satunya ialah dengan pemberdayaan masyarakat. Oleh karena itu, dalam upaya mengatasi tantangan tersebut, perlu diletakkan strategi pemberdayaan masyarakat.
Demikian dikatakan politikus senior Partai Golkar Ginandjar Kartasasmita di sela-sela acara Executive Education Program for Young Political Leaders (Progam Pendidikan Eksekutif untuk Pemimpin Muda) di Kampus Golkar Institute, Kompleks Kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (6/4).
Ia menyebut investasi sumber daya manusia untuk pembangunan Indonesia sangatlah penting. "Karena investasi SDM itu sama pentingnya dengan investasi prasarana ekonomi," ujar Ginandjar.
Ginandjar yang menyampaikan materi pembangunan Indonesia membeberkan bahwa sejauh ini banyak kemajuan yang telah dicapai Indonesia. Bahkan, keberhasilan itu mendapat pengakuan dunia internasional.
"Indonesia adalah negara yang berhasil melakukan transisi dari sistem otoriter ke demokrasi. Tanpa konflik horizontal yang berarti," katanya.
Namun demikian, imbuh dia, capaian keberhasilan Indonesia bukan tanpa masalah. Masalah inilah yang harus segera diatasi Indonesia. "Demokrasi membentuk oligarki baru. Kekuasaan tidak dipandang sebagai amanat, tetapi untuk dinikmati, melanggengkan kekuasaan," ujarnya.
Ketua Golkar Institute Ace Hasan Syadzily menambahkan, program pendidikan khusus ini memang bersifat terbatas. "Acara ini diikuti 40 orang dari hasil seleksi yang sangat ketat. Ini peserta ada yang wakil wali kota, anggota DPRD, dan lain-lain," tandasnya. (J-2)
LSP Quantum HRM Internasional dan Global Communication Network Indonesia (GCNI) resmi menjalin kerja sama strategis dalam penyelenggaraan pelatihan dan sertifikasi kompetensi.
Musda ke-VIII Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Banten resmi ditutup dan menandai babak baru kepemimpinan organisasi kepemudaan di Tanah Jawara.
Konsep GAR hadir dari keprihatinan akan adanya kesenjangan antara teori akademik dengan tantangan nyata di lapangan.
Masuknya AI ke dalam proses kerja sering kali memicu kekhawatiran sekaligus memperlebar celah keterampilan (skill gap) di kalangan karyawan.
PT Geo Mining Berkah (GMB), perusahaan konsultan pertambangan, memperkuat perannya dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul di sektor tambang.
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Brian Yuliarto, menekankan bahwa pekerja migran Indonesia (PMI) bukan hanya tenaga kerja, melainkan juga duta bangsa.
KETUA Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia mengungkapkan, Adies Kadir bukan lagi merupakan anggota maupun pengurus partai.
Dia memastikan Adies tidak lagi terikat dengan Golkar, bahkan sebelum ia dipilih menjadi Hakim MK. "Sebelum ditetapkan. Ya beberapa hari lalu lah, suratnya nanti saya cek.
Castro mengungkap adanya indikasi desain besar untuk melumpuhkan independensi MK dalam menetapkan Adies Kadir.
Sekjen Partai Golkar Muhammad Sarmuji mengatakan Adies Kadir yang kini menjadi calon Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) telah mengundurkan diri dari Partai Golkar.
Jamiluddin menilai Presiden Prabowo Subianto perlu menunjukkan keberpihakannya kepada rakyat dengan bersikap tegas terhadap usulan tersebut.
Ketahanan energi dan hilirisasi sebagai pilar strategis transformasi ekonomi nasional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved