Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
ELEKTABILITAS Prabowo Subianto paling tinggi, namun dibayangi tiga kepala daerah, yakni Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK).
Hasil survei dari Voxpopuli Research Center yang dipublikasikan, kemarin, itu memperlihatkan adanya pengaruh dari kebijakan penanganan pandemi covid-19 pada elektabilitas ketiga gubernur. Ganjar mencatatkan elektabilitas 15,6%, disusul Anies 11,3%, dan RK 10,6%.
Meskipun demikian, Prabowo Subianto tetap paling kuat dengan elektabilitas sebesar 18,6%. Pada urutan kelima dan selanjutnya, Sandiaga Uno (9,3%), Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (6,4%), dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (5,1%).
Tokoh lainnya, menteri BUMN Erick Thohir (3,7%), Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (3,0%), dan Menko Polhukam Mahfud MD (1,1%).
Pengamat politik Adi Prayitno menilai munculnya pandemi bisa diibaratkan ujian kepala daerah untuk menunjukkan performa di tengah masyarakat. Ganjar, Anies, dan RK berkinerja apik.
“Secara tidak langsung virus korona jadi panggung politik yang cukup terbuka. Tiga nama itu bisa memanfaatkan dengan baik. Ini bukan semata kerja kemanusiaan, tetapi juga ada pentas politik.
Mereka yang terlihat bekerja dengan baik menangani covid-19, secara positif akan dapat insentif elektoral,” papar direktur eksekutif Parameter Politik Indonesia itu kepada Media Indonesia.
Adi mengatakan Prabowo Subianto yang masih memuncaki klasemen elektabilitas mesti berhati-hati. Pasalnya, elektabilitas Prabowo dalam tiga survei terakhir cenderung turun kendati masih di atas.
Menurut Adi, penyebabnya sederhana. Semenjak menjabat sebagai pembantu presiden di bidang pertahanan, Prabowo belum terlihat memberikan kontribusi terhadap pemerintahan.
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai langkah Prabowo berpeluang semakin kuat untuk tampil pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Pasalnya, Prabowo akan kembali menjadi ketua umum Partai Gerindra.
“Jika dipegang kader lain, dia akan sulit memuluskan langkah menuju 2024. Bisa saja kader lain itu berkeinginan jadi capres.” (Ant/Pra/P-2)
Prabowo Subianto dan Anies Baswedan dinilai masih menjadi dua figur utama yang sulit tergeser dalam bursa calon presiden pada Pilpres 2029.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
WAKIL Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa merespons langkah Partai Gerakan Rakyat yang mengusung Anies Baswedan menjadi calon presiden pada Pilpres 2029.
MANTAN Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo hadir dalam pengukuhan guru besar,Prof. Zainal Arifin Mochtar dan pidatonya soal demokrasi
Founder Gerakan Turun Tangan, Anies Baswedan, menyampaikan gagasan dan pemikirannya di depan seribuan anak muda dalam gelaran Turun Tangan Festival 2025.
Diketahui Anies sebelumnya dalam acara Dialog Kebangsaan di Padang menyatakan bahwa negara tidak boleh salah fokus pada proyek mercusuar yang membebani rakyat.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
empat asas penting yang harus diperhatikan, yakni kecermatan, keterbukaan, kepentingan umum, dan ketidakberpihakan. Namun, dalam keputusan KPU yang telah dibatalkan
KPU membatalkan Peraturan KPU membatalkan penetapan dokumen persyaratan capres dan cawapres sebagai informasi publik yang dikecualikan KPU.
KPU ke depan merasa perlu memperoleh pandangan dari berbagai pihak agar keputusan yang diambil lebih komprehensif.
Pembatalan keputusan ini menegaskan komitmen KPU sebagai lembaga publik yang terbuka dan inklusif,
KEPUTUSAN KPU RI menutup 16 dokumen pencalonan capres-cawapres memunculkan pertanyaan serius tentang siapa dan apa yang hendak dilindungi penyelenggara pemilu tersebut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved