Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Mahfud MD Nilai Pimpinan Baru KPK Orang Berintegritas

Putri Rosmalia Octaviyani
24/12/2019 13:41
Mahfud MD Nilai Pimpinan Baru KPK Orang Berintegritas
Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan pimpinan baru KPK adalah orang yang berintegritas.(Antara)

MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, meyakini kemampuan pimpinan baru KPK dalam memberantas korupsi. Lima orang pimpinan baru KPK dinilainya sebagai sosok-sosok yang tepat dan berintegritas.

"Bersyukur, ditunjuknya lima orang Dewan Pengawas KPK yg terdiri dari orang2 yg berintegritas memberi harapan bagi lebih baiknya KPK daripada yang dikhawatirkan sebelumnya," ujar Mahfud, dalam akun Twitter pribadinya @mohmahfudmd, Selasa, 24/12).

Baca terkait :  Mahfud Sebut Ada Kemungkinan Dewas KPK Dipilih Timsel

Mahfud mengakui dalam perjalanan KPK, sosok pemimpin baru kerap diragukan berbagai pihak. Namun, mereka akhirnya tetap mampu menunjukkan kerja maksimal.

"Berdasar pengalaman, pimpinan KPK yang baru terpilih selalu diragukan. Ketika Tim Agus Raharjo terpilih dulu, banyak yg meragukan tapi ternyata ok, bagus. Mudah-mudahan yang sekarang pun begitu pula," ujar Mahfud.

Mahfud juga berharap bahwa Dewan Pengawas KPK yang dilantik presiden dapat bekerja dengan maksimal.

"Semoga Dewas dan Komisioner bisa bersinergi menguatkan pemberantasan korupsi," ujar Mahfud.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo akhirnya melantik pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Periode 2019--2019 yang meliputi Ketua Firli Bahuri dan empat wakil ketua yakni Nawawi Pomolango, Alexander Marwata, Lili Pintauli Siregar dan Nurul Ghufron. (Pro/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya