Headline

Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.

Fokus

Terdapat sejumlah faktor sosiologis yang mendasari aksi tawur.  

Pengibaran Diduga Bendera HTI di MAN 1 Sukabumi Diselidiki

Thomas Harming Suwarta
21/7/2019 13:05
Pengibaran Diduga Bendera HTI di MAN 1 Sukabumi Diselidiki
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin(MI/MOHAMAD IRFAN)

MENTERI Agama Lukman Hakim Saifuddin mengaku sudah mendapatkan informasi terkait adanya kegiatan siswa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sukabumi yang mengibarkan bendera diduga milik organisasi kemasyarakatan terlarang, Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

"Sejak semalam sudah ada tim khusus dari Pusat yg ke lokasi untuk investigasi. Saat ini proses penanganan di lapangan masih sedang berlangsung. Kami serius menangani kasus ini," cuit Lukman menjawab cuitan politikus Golkar, Ace Hasan Syadzily, yang meminta Lukman mengecek informasi yang dia terima.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadziliy meminta Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin untuk menyelidiki berkibarnya bendera diduga milik ormas terlarang HTI di lingkungan sekolah MAN 1 Sukabumi, Jawa Barat.
 

Baca juga: Pansus Angket DPRD Sulsel Temukan Dugaan Korupsi


"Pak Menag @lukmansaifuddin mohon segera diklarifakasi ttg penggunanaan atribut bendera ini yang kabarnya berada di MAN 1 Sukabumi. Seharusnya Madrasah, apalagi yg dikelola @Kemenag_RI hrs mengedepankan semangat NKRI drpd penggunaan bendera yg identik dgn organisasi yg terlarang," tulis Ace melalui akunnya @acehasan76, Minggu (21/7).

Cuitan Ace tersebut merespons posting-an akun @Karoline_bee11.

"MAN atau madrasah Aliah Negeri adalah lembaga pendidikan Negwrj dibawah @Kemenag_RI. Apabila polah anak didiknya begini di lingkungan sekolah, apa yang akan dilakukan pihak @Kemenag_RI kepada instansi sekolahnya lokasi MAN 1 Sukabumi. Smoga tak terafiliasi penegakan kilafah," tulis dia. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya