Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

SBY : Demokrat Tak tabu Bersua Lawan Politik

Dero Iqbal Mahendra
27/5/2019 22:43
SBY : Demokrat Tak tabu Bersua Lawan Politik
pertemuan Jokowi-AHY selepas pengumuman hasil Pemilu 2019(Antara/Wahyu Putro A)

KETUA umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)  menegaskan, partainya tak tabu untuk bertemu dengan lawan politik. Ia pun meminta semua pihak untuk menghormati pilihan yang dibuat oleh Demokrat.

"Memang ada yang bersikap tabu dan dilarang keras pihak 02 berkomunikasi dengan 01. Barangkali bahkan ada yang bersumpah tak akan komnunikasi dan berkawan selamanya. Barangkali pula dendam, kebencian yang membara harus dipertahankan selamanya, silakan kalau ada yang punya prinsip itu. Tapi jangan atur dan paksa demokrat harus mengikutinya," kata SBY alam rekaman video kontemplasi Ramadan yang diputar dalam acara buka puasa bersama pengurus DPP Partai Demokrat, di kediamannya, Jalan Mega Kuningan Timur, Jakarta, Senin, (27/5).

Presiden RI ke-6 itu mengatakan, dalam sebuah kontestasi selalu ada ruang untuk rekonsiliasi dan bersatu kembali. Ia pun mengungkapkan, komuoikasi selalu terbuka untuk semua pihak.

Hal itu pun terlihat dari pertemuan Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Presiden Joko Widodo selepas pengumuman hasil Pemilu 2019 pekan lalu.

Baca juga : Konsultasi ke MK, Kubu Jokowi-Amin Makin Optimistis

Dalam pertemuan itu, SBY menegaskan, AHY merupakan pihak yang diundang oleh Presiden dan ttidak ada pembicaraan sedikitpun terkait silang pendapat perhitungan suara di Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan bagi-bagi kursi di kabinet.

"Mensesneg menyampaikan kepada AHY bahwa Jokowi ingin bertemu AHY. Sebagai warga yang menghormati pemimpinnya, tentu tidak ada alasan AHY tidak memenuhi permintaan beliau. Apalagi disampaikan materi yang dibahas berkaitan dengan permasalahan bangsa dan negara," tutur SBY.

Dalam pertemuan tersebut, lanjutnya, Jokowi pun menyampaikan kepada AHY harapannya untuk tetap dapat membina komunikasi dengan SBY. Ia pun menilai hal tersebut sejalan dengan pertemuan Jokowi dengan berbagai mantan presiden lainnya seperti Megawati dan BJ Habibie.

SBY menyadari dampak dari pertemuan tersebut AHY mendapatkan perundungan secara sadis dan kejam. Namun bagi SBY hal tersebut menjadi pelajaran bagi AHY untuk menggembleng karakter anaknya yang baru masuk dunia politik.

Ia pun mengaku sudah mengetahui pihak pihak mana yang menyerang AHY selepas pertemuan tersebut. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya