Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Persiapan Debat Semakin Matang

Putri Rosmalia Octaviyani
16/3/2019 18:29
Persiapan Debat Semakin Matang
(MI/Pius Erlangga)

DEBAT ketiga calon wakil presiden akan kembali dilakukan di Hotel Sultan, Jakarta pada Minggu (17/3) besok. Berbeda dengan dua debat sebelumnya, persiapan kali ini tidak banyak yang dilakukan.

Pantauan di lapangan, tidak terlihat adanya kesibukan berlebih terkait persiapan lokasi debat. Semua terlihat lebih taktis dan berjalan dengan rapih. Mulai dari panggung di ruangan debat, penataan ruang bagi masing-masing kubu calon wakil presiden, hingga sistem pengamanan telah terpasang dengan kokoh di area Golden Ballroom Hotel Sultan.

Baca juga: 5.600 Personel Gabungan TNI-Polri Siap Kawal Debat Ketiga

Komisioner KPU, Wahyu Setiawan, mengatakan pada satu hari menjelang pelaksanaan, persiapan debat ketiga telah mencapai 90%. Gladi bersih akan dilakukan pada Minggu (17/3) pagi sebelum debat dilaksanakan.

"Hari Minggu pagi Insya Allah kami melakukan gladi bersih. Kemudian setelah gladi bersih, kami pastikan persiapan kami bisa 100%," ujar Wahyu, Sabtu, (16/3).

Meski terlihat lebih santai dibandingkan dua debat sebelumnya, pengamanan di lokasi debat tetap terlihat dilakukan dengan ketat. Puluhan anggota kepolisian tampak berjaga di sekitar hotel.

Begitu juga dengan pasukan pengamanan presiden (Paspampres). Puluhan paspampres terlihat menyisir lokasi sekitar gedung tempat debat dilaksanakan sejak Sabtu siang. (OL-6)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya